Selasa, 24 Mei 2011

Pengertian Presentasi

Presentasi, khususnya presentasi lisan , merupakan bagian komunikasi, dimana dlam proses komunikasi ini ada inti yang dikomunikasikan (content), ada proses komunikasi (metoda), dan ada media penyajian (alat bantu). Kesemua komponen ini saling terkait dalam menciptakan suatu presentasi lisan yang optimal dan efektif.
Apa sebenarnya konsep presentasi lisan? Presentasi lisan dapat disimpulkan sebagai komunikasi antara penyaji (presenter) dengan sekelompok pendengar (audience) dalam suatu teknis, saintifik atau professional untuk satu tujuan tertentu dengan menggunakan teknik sajian dan media presentasi yang terencana.

Sumber : Teknik komunikasi dan presentasi yang efektif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar