Kamis, 30 Juni 2011

Saran-Saran Mengenai Makanan

•Kurangi pemasukan makanan yang mengandung lemak berkadar tinggi yang dapat menimbulkan penyakit pada pembuluh jantung dan pembukuh darah.
•Hindari makanan yang mengandung protein tinggi yang menempatkan tuntutan ekstra pada tubuh dan dapat meningkatkan kebutuhan akan nutrisi lainnya.
•Pastikan pemasukan makanan secara tetap untuk membantu mencegah penyakit seperti sembelit, bawsir, dan varises.
•Komsumsilah sejumlah besar karbohidrat kompleks (karbohidrat yang lambat dicerna) seperti roti dari tepung terigu bijian dan pasta, kentang, dan buah-buahan serta sayur-sayuran segar, untuk menyediakan nutrisi penting, untuk mengatur fungsi usus besar dan untuk menghasilkan tubuh yang langsing dan sehat.
•Hindari komsumsi makanan yang dip roses terlalu masak (termasuk berbagai makanan yang enak) yang seringkali menghilangkan berbagai nutrisi penting.
•Kurangi sodium (garam) pada makanan saat menyiapkan dan memasak makanan. Pemasukan garam yang berlebihan dapat menimbulkan darah tinggi.
•Hentikan penggunaan gula yang telah disuling yang mempunyai pengaruh menimbulkan kerusakan pada gigi, kegemukan, diabetes dan tingkat kolesterol tinggi.
•Kurangi atau hilangkan pemasukan kafein. Sebaiknya minumlah air juice buah yang tidak diberi gula, juice sayur-sayuran segar, the herbal dan susu.
•Kurangi atau hindari zat-zat yang dikenali sebagai musuh nutrisi seperti alkohol, rokok, dan obat cuci perut yang dijual bebas.
•Jika anda memiliki gejala kurang gula (hypoglikamia), gantikan pola makanan besar tiga kali sehari dengan pola makan kecil lima atau enam kali sehari yang dibagi rata sepanjang hari, untuk membantu mempertahankan kadar gula yang memadai didalam darah.
•Simpan, siapkan dan masak makanan dengan d\cara yang dapat mempertahankan nutrisi yang terkandung di dalamnya.
•Cobalah untuk membuat waktu makan menjadi menyenangkan serta tidak terburu-buru, dan jangan makan terlalu banyak.

Musuh-Musuh Nutrisi

Zat-zat yang menindak balas sifat-sifat meningkatkan kesehatan yang dimiliki oleh mineral, vitamin dan nutrisi lainnya didalam makanan yang kita komsumsi dikenali sebagai musuh nutrisi.
Berikut ini beberapa musuh nutrisi yang paling terkenal: aspirin yang meningkatkan kebutuhan akan vitamin C; pil kontrasepsi oral, yang bertindak melawan mineral seng dan vitamin B; minyak dan makanan tengik, yang menghancurkan vitamin E; beberapa obat cuci perut yang dijual, yang pada dasarnya merupakan mineral minyak, dapat menyebabkan keurangan vitamin B dan C; merokok dapat menghancurkan vitamin C dan B serta mengurangi persediaan oksigen yang vital pada jaringan tubuh; pengkomsumsian alcohol berkadar tinggi yang merupakan musuh dari beberapa mineral dan vitamin yang penting; terlalu banyak kafein yang pada dasarnya mempengaruhi sistem pernafasan dan sirkulasi dan dapat menimbulkan dehidrasi; serta kurangnya berolahraga yang mengganggu penghantaran nutrisi-nutrisi penting ke jaringan-jaringan tubuh.

Lesithin

Lesithin menghancurkan kolestrol dan lemak di dalam darah, agar kolestrol dan lemak tersebut dapat dimanfaatkan oleh sel-sel tubuh dengan lebih efektif. Nutrisi penting lainnya dari produksi lesithin adalah vitamin B6, kholin, inositol dan magnesium. Jika makanan anda memadai dan cukup menyediakan sejumlah nutrisi-nutrisi tersebut, anda dapat menghasilkan semua lesithin yang dibutuhkan tubuh and.
Semua makanan yang belum disuling mengandung minyak yang mengandung lesithin. Makanan tersebut mengandung minyak yang mengandung lesithin. Makanan tersebut mengandung mencakup: kacang-kacangan, kacang kedelai dan gandum. Telur juga mengandung lesithin (lesithin yang terdapat pada telur yang dibuahi adalah 1700 mg).

Karnitin

Terdapat dua bentuk karnitinyaitu karnitin L dan karnitin D. karnitin D secara bioligis adalah bentuk pasif dari karnitin, sedangkan karnitin L adalah bentuk aktif dari yang ditemukan dalam jaringa tubuh kita. Karnitin L merupakan asam amino (protein pembangun kekebalan). Fungsi utamanya adalah untuk mengantar asam lemak ke ‘pusat tenaga’ dari sel jaringan dengan tujuan untuk menghasilkan tenaga.
Otot jantung mengandung tingkat karnitin yang tinggi. Penelitian medis telah menunjukkan bahwa karnitin dapat digunakan untuk melindungi otot jantung dengan dari penggumpalan pembuluh arteri. Dalam salah satu penelitian, perawatan dengan karnitin menghasilkan peningkatan daya tahan terhadap olahraga. Keuntungan lain oleh orang yang mengkomsumsi karnitin adalah meningkatnya kewaspadaaan mental dan fungsi otot yang lebih baik pada orang yang menderita klaudikasi sesaat – sakit yang teramat sangat pada bagian betis pada saat berjalan, yang dapat dihilangkan dengan beristirahat, dan sakit ini muncul karena kurangnya persediaan darah. Alkohol meningkatkan kebutuhan akan karatin. Jika anda menggunakan penambahan karatin, gunakan karatin L saja.
Walaupun karatin L hanya terbatas pada makanan binatang saja, manusia juga menghasilkan beberapa dari dua asam amino , lysine, dan methionin. Tiga jenis vitamin (B3, B6, dan C) dan besi ikut terlibat dalam sintesa ini. Produk susu-susuan mengandung beberapa karnitin, begitu juga dengan temped an alpukat.

Serat-serat Makanan

Serat makanan penting untuk mencegah sembelit, gejala-gejala mencakup rasa tidak enak badan, kelelahan dan tenaga yang berkurang. Penelitian telah menunjukkan bahwa terdapat kecendrungan penyakit yang lebih kecil seperti varises, haemorhoid (bawasir), kolestrol tinggi, pembekuan empedu, dan kegemukan pada orang-orang yang mengkomsumsi makanan berserat tinggi daripada orang-orang yang memiliki kebiasaan makanan yang berserat rendah.
Serat makanan hanya terdapat pada sayur-sayuran, roti, prooduk sereal, buah-buahan, padi-padian, tumbuhan polong, kacang-kacangan dan biji-bijian. Kategori utama dari serat makanan adalah pectin yang ditemukan di dalam apel dan buah-buahan lainnya, kulit sitrus, selai jeruk; selulosa yaitu serat berserabut dalalm sayur-sayuran yang juga ditemukan dalam makanan sereal, buah-buahan, padi-padian, kecang-kacangan, biji-bijian; serta hemi-selulosa (belahan selulosa) yang mencakup sejumlah zat-zat yang berkaitan, ditemukan dalam sereal dan produk sereal lainnya, buah-buahan kacang-kacangan, biji-bijian, sayur-sayuran. Selain itu juga terdapat getah yang ditemukan didalam gandum dan tumbuhan polong; dan saponin yang ditemukan dalam alfalfa, asparagus, kacang panjang, terung, kacang tanah, kacang polong, kacang kedelai, bayam dan biji bunga matahari.

Seng dan Fungsi Mineral ini Bagi Tubuh Manusia

Seng sebagai salah satu kunci menuju sehat merupakan komponen yang penting dari system kekebalan yang melindungi kita dari penyakit (seng merupakan agen anti-virus). Melalui proses yang rumit, seng terlibat dengan jaringan nutrisi dan memperbaiki serta mempercepat penyembuhan luka bik di dalam maupun diluar.
Seng penting untuk penyempurnaan fungsi lebih dari 70 sistem enzim. Zat ini merupakan unsur pokok dari enzim yang sangat diperlukan, yang disebut dengan anhydrase karbon, yang memindahkan karbon oksida pada jaringan tubuh. Seng juga penting untuk asimilasi vitamin B yang penting bagi kesehatan secara umum.
Mineral ini dibutuhkan oleh segala tingkatan umur dan hidup, mulai pada masapembuahan hingga usia lanjut. Seng terlibat dengan segala aspek reproduksi dan dapat membantu mencegah masalah kelenjar prostat dan penyembuhan ketidaksuburan. Terlebih lagi seng dapat mencegah mati rasa, meningkatkan kewaspadaan mental, dan mengurangi penyimpanan kolestrol didalam pembuluh darah. Selain itu juga dibutuhkan untuk kesehatan kulit dan kuku.
Kekurang seng dapat menimbulkan efek yang luas karena peranannya yang banyak dan beragam. Penyakit-penyakit yang berkaitan dengan persediaan seng yang kurang mencakup: pembesaran kelenjar prostat (non-kanker), sklerosa arteri dan turunnya daya tahan infeksi. Wanita yang mengalami menstruasi tidak teratur juga sebaiknya mempertimbangkan penambahan mineral seng sebelum melakukan perawatan hormon untuk menetapkan periode menstruasi yang tetap.
Makanan-makanan yang kaya akan seng mencakup: ragi , keju, telur, wijen, kacang hijau, jamur, susu tampa lemak, kacang-kacangan biji labu, kacang kedelai, biji bunga matahari, benih gandum dan padi-padian.

Vanadium dan Manfaatnya

Mineral ini dapat dikaitkan dengan pengaturan zat-zat elektris (seperti sodium, kalium dan khlor) ke dalam dan ke luar dari sel tubuh, yang mempengaruhi penyimpanan kalori makanan yang berlebihan sebagai lemak. Bahkan kekurangan vanadium yang kecil dapat memperlambat prose ini dan merendahkan tingkat pembakaran minyak. Pengaruh utama dari kekurangan vanadium ini dapat menimbulkan penambahan berat badan yang tidak dapat dipahami. Vanadium juga mencegah pembentukan kolestrol dan penting untuk pertumbuhan tulang, tulang rawan dan gigi.
Vanadium dapat ditemukan terutama dalam tumbuh-tumbuhan (lobak adalah salah satu sumbernya) dan pada makanan yang belum disuling.

Sulfur dan Jaringan Tubuh

Sulfur penting bagi susunan jaringan tubuh dan diperlukan untuk pernafasan jaringan. Zat ini merupakan bagian dari vitamin B kompleks dan dibutuhkan untuk pengumpulan kolagen. Dikenali dengan nama ‘mineral kecantikan’, sulfur membantu menjaga rambut tetap bersinar dan menjernikan pikiran.
Makanan mengandung sulfur mencakup kacang-kacangan, kulit beras, kubis brussel, kol, kuning telur, bawang putih, bawang merah, dan cabe (segala jenis cabe).

Sodium dan Manfaatnya

Sodium penting untuk menjaga keseimbangan antara kalsium dan kalium untuk mempertahankan detak jantung yang normal dan keseimbangan tubuh. Sodium menggerakkan cairan tubuh (sodium, kalium, khlor, memainkan peranan penting dalam menjaga agar cairan tubuh tetap berada pada pH yang normal).
Gejala kekurangan sodium mencakup rasa lemah, penyakit syraf, penurunan berat badan, dan pencernaan yang terganggu.
Sumber alami sodium mencakup: asparagus, buah bit, wortel, seledri, zucchini, kuning telur (mentah), buahara, gambas, bubur gandum, kacang panjang dan lobak cina.

Silikon (Silika) dan Peranannya bagi Tuibuh Manusia

Beberapa ahli kesehatan kulit mengatakan bahwa mineral ini memberikan kesan hidup pada kulit, kilauan pada rambut dan sentuhan akhir yang indah pada seluruh tubuh.
Silikon penting untuk pengerasan dasn fleksibelitas pada tulang. Zat ini mempercepat penyembuhan tulang yang patah, mengurangi bekas luka pada daerah tersebut, dan membantu membangun jaringan yang berkaitan. Mineral ini dibutuhkan untuk menormalkanfungsi kelenjar adrenalin yang terlibat dalam reaksi stress.
Makanan yang terbuat dari soba alami merupakan sumber yang paling tinggi dari mikro-nutrisi ini. Sumber lainnya mencakup: apel, asparagus, barley (semacam gandum yang dipakai untuk membuat bir), biah bit, beras merah, wortel, seledri, ceri, jagung, relur, sayuran berdaun hijau, cabai merah dan hijau, miju-miju, selada, padi-padian, jamur, gandum, bawang, buah per, kentang, peterseli, labu, gandum hitam, strawberi, tomat dan tepungterigu bijian.

Selenium dan Manfaatnya bagi Tubuh

Selenium adalah mineral yang dibutuhkan untuk mempertahankan sirkulasi darah dan untuk memantapkan kembali system kekebalan tubuh. Zat ini bekerja dengan vitamin C dan E untuk membantu menawar racun dalam tubuh dan menjaganya agar tetap bebas dari zat-zat yang membahayakan (selenium adalah mineral anti oksidasi). Selenium dapat memainkan peran dalam menetralkan beberapa agen yang menimbulkan kanker.
Pria ternyata lebih membutuhkan selenium daripada wanita. Hampir setengah dari persediaan selenium mereka terkumpul didalam testes dan bagian pembuluh air mani.
Selenium membantu menjaga elastisitas jaringan. Selain itu juga dapat meredakan gejolak semangat dan situasi tidak menyenangkan lainnya dari menopause. Selenium juga berguna untuk mencegah dan merawat dari ketombe.
Kekurangan selenium dapat menyebabkan berkurangnya stamina.
Sumber makanan yang terbaik dari nutrisi ini mencakup sari buah apel, asparagus, ragi, telur, bawang putih, jamur, bjij wijen, sereal yang belum disuling, benih gandum, padi-padian dan produk padi lainnya.

Kalium dan Manfaatnya

Bersama-sama dengan mineral sodium, kalium membantu mempertahankan keseimbangan kimia dan eletris antara sel jaringan dan darah. Kedua nutrisi ini harus berada dalam keadaan seimbang untuk mempertahankankontraksi otot dan perpindashan normal dari isyarat-isyarat syaraf.
Kalium memainkan peranan yang penting dalam melepaskan energi dari karbohidrat, protein dan lemak. Jika tingkat sodium tinggi dalam proporsinya dengan kalium masalah kesehatan seperti otot yang lemah, kebingungan mental dan penyakit jantung dapat terjadi.
Kalium dapat berguna untuk menjernihkan pikiran daengan memberikan persediaan oksigen ke dalam otak. Mineral ini dapat membantu membuang sampah dalam tubuh, mengurangi tekanan darah rendah dan memantapkan perawatan terhadap alergi.
Kandungan gula yang rendah pada darah (hypoglykamea) menyebabkan berkurangnya kalium, seperti juga yang terjadi pada diarhoea yang akut atau puasa yang berkepanjangan. Tekanan mental dan fisik dapat menyebabkan kekurangan kalium, yang akan menimbulkan oedema (pembengkakan) dan hypoglykamea.
Makanan dalam kondisi alami menawarkan sumber kalium yang terbaik, tanpa terlalu banyak mengandung sodium. Di antaranya adalah pisang, sereal (padi-padian), buah sitrus, sayuran berdaun hijau, tumbuhan polong, daun mint, kacang-kacangan, kentang, seledri air dan semangka.

Fosfor dan Manfaatnya bagi Tubuh

Fosfor bekerja dengan kalsium untuk membangun tulang dan gigi. Zat ini membantu mempertahankan jaringan otak dan syaraf yang normal.
Kekurangan fosfor dapat menyebabkan berkurangnya berat badan, kehilangan nafsu makan, pernafasan tidak teratur dan kelelahan.
Sumber makanan yang mengandung fosfor mencakup: jagung, produk-produk susu ( yang rendah lemak ), buah-buahan yang dikeringkan, kuning telur. Tumbuhan polong. Kacang-kacangan, biji-bijian dan padi-padian.

Molybdenum dan Fungsi Mineral ini bagi Tubuh Manusia

Mineral ini membentuk bagian yang vital dari enzim yang bertanggung jawab terhadap pemanfaatan besi dalam tubuh. Zat ini dapat membantu mencegah anemia dan meningkatkan kesehatan secara umum.
Kakurangan molybdenum dapat menyebabkan kebusukan gigi, impotensi pada pria, lekas marah dan detak jantung yang tidak teratur.
Sumber makanan yang terbaik dari nutrisi ini mencakup sayur-sayuran berdaun gelap, tumbuhan polong dan padi-padian.

Mineral Mangan dan Manfaatnya bagi Tubuh

Mangan membantu mengaktifkan enzim-enzim yang penting bagi penggunaan biotin, vitamin B1 dan vitamin C yang sempurna dalam tubuh. Mineral ini diperlukan untuk struktur tulang yang sehat dan untuk susunan thyroksin (hormone utama yang terdapat pada kelenjar gondok).
Mangan digunakan untuk mencernakan dan memanfaatkan makanan dengan sempurna, dan penting untuk menormalkan fungsi system syaraf dan reproduksi. Karena peranannya yang vital dalam fungsi tubuh, mangan membantu mengurangi kelelahan dan lekas marah, serta meningkatkan daya ingat.
Sumber alami mangan yang paling baik mencakup: buah bit, kacang-kacangan, kunign terur, sayuran berdaun hijau, kacang polong, dan padi-padian.

Magnesium dan Fungsinya bagi Tubuh

Magnesium dibutuhkan oleh setiap sel dalam tubuh karena zat ini penting untuk penguraiaan protein dan pemanfaatan lemak, vitamin B dan beberapa mineral lainnya di dalam tubuh. Zat ini bertindak sebagai katalisator yang penting dalam berbagai reaksi enzim: kebanyakan dari enzim ini mengandung vitamin B6 yang tidak menyerap dengan baik kecuali magnesium dalam jumlah memadaiterdapat dalam makanan anda.
Dikenali sebagai vitamin anti-mineral, magnesium membantu memerangi depresi dan meningkatkan kesehatan system pembuluh jantung (pembuluh jantung dan darah). Zat ini membantu menjaga kesehatan gigi dan mencegah terbentuknya batu dalam ginjal dan kantung empedu. Selain itu juga dapat meringankan masalah pencernaan.
Orang yang kecanduan alcohol biasanya kekurangan magnesium. Gejala-gejala kekurangan magnesium mencakup; merasa lelah, lemah, syaraf tertekan, dan insomnia. Jika magnesium digunakan. Pada kenyataannya, dianggap sebagai salah satu penenang alami.
Penggilingan padi secara tetap mamisahkan kulit padi dari benihnya secara tidak langsung mempengaruhi pemasukan magnesium. Tepung terigu, contohnya, hanya memiliki 22 persen dari magnesium yang terdapat pada tepung terigu yang terdiri dari biji-biji terigu yang utuh. Sumber magnesium yang terbaik mencakup: kubis alfalfa, kacang almond, dan kacang-kacangan lainnya yang dimakan langsung dengan lapisan kulit tipisnya, apel, pucuk akar buah bit, sirup blackstrap, beras merah, seledri, lobak, buah-buahan yang dikeringkan (termasuk buah ara), anggur, sayur-sayuran yang berdaun hijauyang tumbuh ditanah yang kaya akan mineral, jeruk, kacang polong, kentang, biji wijen, kacang kedelai, biji bunga matahari, kulit beras, benih gandum dan padi-padian.

Zat Besi dan Manfaatnya bagi Tubuh

Zat besi dibutuhkan untuk metabolism vitamin B dengan baik, bersama-sama dengan mineral kobalt, tembaga dan magan, besi juga penting untuk mengasimilasi vitamin C.
Besi merupakan komponen yang vital dari hemoglobin, yang menybarkan oksigen ke seluruh sel tubuh. Selain itu, besi merupakan bagian pentingdai enzim dan protein sistem kekebalan, dan penting untuk vitalitas sel pembunuh kuman. Vitamin C memudahkan penyerapan besi.
Kekurangan besi dapat menyebabkan anemia.
Mungkin satu-satunya penyebab kekurangan zat besi yang paling besar adalah pengguanaan roti, sereal, dan gula yang telah disuling. Walaupun zat besi ditambahkan pada tepung yang ‘katanya’ diperkaya dengan zat besi, bahan tersebut tidak sekaya ragi dan benih gandum. Sumber zat besi lainnya adalah artichoke, asparagus, sirup blackstrap, kubis brussel atau toge, bunga kol, buah-buahan yang dikeringkan, kuning telur, buah kiwi, sayuran yang berdaun, ganggang laut, biji-bijian, kesemak, strawberi, semangka, dan tepung beras.
Peringatan: kecuali jika anda seorang wanita yang sedang mengalami menstruasi atau menderita kekurangan darah, anda tidak diperbolehkan menggunakan tambahan zat besi kecuali jika disarankan oleh dokter anda dimana berdasarkan tes darah anda menderita kekurangan zat besi atau anemia. Kelebihan zat besi dapat menjadi racun didalam tubuh, yang akan mempengaruhi kekebalan dan mungkin mengembangkan kanker. Jika anda mengkomsumsi tambahan multivitamin dan atau multimineral, pastikan obat tersebut tidak mengandung zat besi kecuali jika disarankan dokter.

Yodium dan Fungsinya bagi Tubuh

Yodium dapat membantu mengontrol berat badan dengan membakar kelebihan lemak. Mineral ini berfungsi mempertahankan kewaspadaan mental, dan meningkatkan kesehatan rambut, kulit, kuku dan gigi.
Dua per tiga yodium tubuh berada dalam kelenjar gondok. Karena kelenjar ini mengontrol metabolism, persediaan yodium yang tidak mencukupi menimbulkan reaksi yang lambat, berkurangnnya tenaga dan berat badan. Kekurangan yodium juga dapat menimbulkan penyakit gondok (pembesaran pada kelenjar gondok, yang masih sering terjadi pada daerah dimana tanahnya kurang mengandung yodium). (Gejala dari penyakit gondok ini mencakup detak jantung yang cepat, lekas marah dan anemia).
Sumber alami yodium yang paling baik adalah brokoli, kol, wortel, bawang putih, selada, bawang, nenas, dan tumbuh-tumbuhan yang hidup diatas tanah yang mengandung yodium seperti di daerah pesisir pantai.

Mineral Fluor (Fluorid) dan Fungsinya bagi Tubuh Manusia

Mineral ini merupakan zat yang vital terhadap kesehatan secara umumnya. Fluor bekerja dengan kalsium untuk menguatkan tulang dan juga penting untuk kesehatan gigi.
Kekurangan fluor dapat menyebabkan kerusakan gigi.
Fluor organic dapat ditemukan pada almond, pucuk akar buah bit, wortel, bawang putih, sayuran hijau, susu dan keju, gndum dan biji bunga matahari. Mineral ini biasanya terdapat pada air laut dan air keras.

Mineral Tembaga dan Fungsinya bagi Tubuh

Tembaga adalah mineral penting yang memainkan peranan penting dalam berbagai system enzim. Mineral ini membantu mengembangkan dan memfungsikan syaraf, otak dan jaringan yang berkaitan. Tembaga dibutuhkan dalam jumlah kecil untuk membantu mengumpulkan hemoglobin- bahan yang mewarnai sel darah merah, seringkali rendah pada penderita anemia. Selain itu, juga dibutuhkan untuk mengubah zat besi menjadi hemoglobin dan penting untuk memanfaatkan vitamin C.
Kekurangan zat tembaga menurunkan penyerapan besi dan memperpendek jangka waktu hidupnya sel darah merah. Kekurangan ini menimbulkan anemia. Kekurangan zat tembaga juga dapat menimbulkan oedema(pembengkakan).
Jika anda memakan sayuran yang berdaun hijau dan padi-padian secukupnya, sepertinya anda tidak perlu khawatir tentang kekurangan tembaga. Sumber makanan lainnya dari jenis gizi ini adalah tumbuhan polong, kacang dan buah prem.

Mineral Kobalt dan Fungsinya bagi Tubuh

Kobalt adalah bagian dari vitamin B12 dan dengan demikian, penting untuk sel darah merah. Mineral ini juga membantu mencegah anemia.
Kekurangan kobalt dapat mengakibatkan anemia dan berkaitan dengan berkurangnya tenaga.
Sumber alami kobalt yang baik adalah sayur-sayuran berdaun hijau, ragi dan padi-padianyang tumbuh pada tanah yang kaya akan mineral.

Mineral Khrom dan Fungsinya

Selain berguna untuk membantu mencegah dan menurunkan tekanan darah tinggi, khrom juga bekerja sebagai pencegah diabetes.
Kekurangan khrom diperkirakan menjadi faktor timbulnya arteriosclerosis (pengerasan pembuluh arteri) dan diabetes.
Sumber alami khrom yang paling baik adalah ragi dan minyak jagung. Makanan yang telah disaring biasanyatidak mengandung khrom.

Mineral Khlor dan Manfaatnya bagi Tubuh

Mineral ini membantu pencernaan dan penting bagi susunan asam zat asam garam di dalam perut. Khlor membantu anda agar tidak tegang karena zat ini merangsang dan mengatur gerakan otot.
Kekurangan khlor dapat menyebabkan kerontokan rambut dan gigi.
Sumber alami khlor yang paling baik adalah buah zaitun.

Kalsium dan Manfaatnya bagi Tubuh

Kalsium, yang dianggap sebagai mineral anti-stres, dibutuhkan untuk menormalkan fungsi jaringan saraf, untuk kesehatan otot, penggumpalan darah yang normal dan mempertahankan kesehatan tulang dan gigi. Kalsium dibutuhkan untuk menjaga agar jantung berdetak dengan teratur. Zat ini membantu metabolisme besi di dalam tubuh dan dapat memerangi insomnia. Selain itu juga dibutuhkan untuk mempertahankan keseimbangan unsur-unsur kimia yang baik di dalam tubuh. Agar kalsium dapat diserap, persedian vitamin C dan laktosa (gula susu) memantapkan penyerapan kalsium.
Stress dan tidur yang berkepanjangan meningkatkan kebutuhan akan kalsium; jadi lakukan diet dengan kadar protein dan lemak yang tinggi. Kekurangan kalsium menyebabkan berkurangnya tenaga, ketidakmampuan untuk santai dan dapat menimbulkan rakhitis, osteomalasia dan osteoporosis.
Sumber kalsium yang terbaik adalah: sirup blackstrap, tepung karop, buah sitrus, kacang kering, buah ara kering, sayuran hijau, susu dan produk susu lainnya, kacang tanah, kacang wijen, kacang kedelai, biji bunga matahari dan kenari.

Mineral Boron dan Manfaatnya bagi Tubuh

Mineral boron dapat menjaga kalsium di dalam tubuh. Zat ini kelihatannya penting untuk mengaktifkan vitamin D, demikian juga dengan beberapa hormon tertentu, termasuk oestrogen. Terlebih lagi, boron meningkatkan konsentrasi bentuk oestrogen yang paling aktif secara biologis dalam darah adanya oestrogen terbukti efektif untuk memperlambat berkurangnya kalsium didalam tulang pada wanita yang telah melewati masa menopause.
Buah-buahan dan sayur-sayuran segar merupakan sumber utama boron. Di antaranya adalah alfalfa, kol, selada,kacang polong, kacang buncis, apel, dan anggur; juga kacang kedelai, kurma, buah prem dan kismis. Boron dapat juga diperoleh dari kacang almond, hazel dan kacang tanah.
Sebagai catatan karena kebutuhan manusia akan boron belum ditetapkan, dan hasil penelitian terhadap racun yang ditimbulkan pada masa yang akan datang belum dilaporkan, penambahan boron tidak disarankan. Namun, anda dapat meningkatkan pemasukan boron dengan mengkomsumsi makanan yang kaya akan boron.

Vitamin K (Menadion, Menaphthon) dan Manfaatnya

Vitamin K yang juga dikenali dengan ‘vitamin darah’, meningkatkan kadar pembekuan darah dengan tepat dan membantu mencegah pendarahan. Vitamin ini juga membantu mengurangi pendarahan menstruasi yang berlebihan.
Kekurangan vitamin K dapat menyebabkan kolitis (peradangan usus besar) dan sariawan (yang gejalanya mencakup rasa lemah, berkurangnya berat badan dan berbagai penyakit pencernaan).
Makanan yang bervariasi biasaya menyediakan persedian vitamin K yang memadai untuk kebutuhan normal. Namun, sumber makanan yang kaya akan vitamin K mencakup : kubis, alfalfa, susu sapi, kuning telur, minyak ikan, sayuran yang berdaun hijau, dan juga kunyit, kacang kedelai, dan minyak sayur yang belum disuling.

EFAs (Asam Lemak Penting, Berbagai Asam Lemak Tak Jenuh) dan Manfaatnya bagi Tubuh Kita

Terdapat dua kelas asam lemak yang dianggap penting (penting dalam hal ini berarti bahwa tubuh kita membutuhkan asam tersebut tapi tidak dapat memproduksinya sendiri, jadi kita mendapatkannya dari makanan). Kelas tersebut adalah asam lemak omega-3 dan omega-6.
EFAs merupakan bagian yang vital dari struktur setiap sel di dalam tubuh. Asam lemak ini juga merupakan komponen yang diperlukan pada selaput lemak yang melapisi permukaan kulit, selaput yang penting untuk melindungi kulit dari masuknya organisme penyebab penyakit.
EFAs memainkan peranan dalam metabolisme kolestrol dan penggumpalan darah. Ia membantu menyediakan energi, mempertahankan temperatur tubuh, mengisolasi syaraf, membantali dan melindungi jaringan, dan meningkatkan kesehatan kulit, rambut dan kuku. Terlebih lagi, EFAs membantu pengurangan berat badan dengan membakar lemak jenuh.
Kekurangan EFAs dapat mengakibatkan jerawat dan eksema. Gejala kekurangan lainnya mencakup: kapasitas produksi yang tidak baik; kerusakan jantung dan sirkulasi darah; penyembuhan luka yang salah; pembuluh air mata dan kelenjar ludah yang mongering; susunan kolagen yang tidak sempurna dan kerontokan rambut yang tidak normal.
Biasanya, sumber EFAs yang paling baik terdapat pada minyak yang terbuat dari biji-bijian dan kacang-kacangan tertentu seperti biji rami, biji bunga matahari, biji wijen, dan biji bunga mawar. Sumber lainnya mencakup: benih gandum, kacang kedelai dan minyak kacang, almond, alpukat, kacang, kemiri, biji bunga matahari dan biji kenari. (walaupun kebanyakan kacang mengandung zat EFAs, namum kacang brazil dan kacang mede tidak mengandung EFAs).

Vitamin E (Tocopherol) dan Manfaatnya

Vitamin E, salah satu vitamin anti-stres yang merupakan anti-oksidasi aktif; vitamin ini melindungi oksidasi pada vitamin A, selenium, beberapa komponen vitamin C dan lemak. Selain itu juga memantapkan aktivitas vitamin A.
Vitamin E memainkan peranan yang penting sebagai vasolidator (agen yang memperluas pembuluh darah), dan dengan demikian meningkatkan sirkulasi darah. Sebagai vitamin anti-zat pembeku, zat ini menguraikan dan membantu mencegah gumpalan darah. Selain itu juga bekerja sebagai diuretic, yang memperlancar aliran kencing; dan dapat menurunkan tekanan darah tinggi.
Vitamin E dapat membantu anda kelihatan lebih muda dan memperlambat penuaan sel yang diakibatkan oleh oksidasi. Vitamin E membantu persediaan oksigen pada tubuh, meningkatkan tingkat daya tahan dan meredakan kelelahan. Bersama-sama dengan vitamin C, vitamin E dapat melindungi paru-paru dari polusi udara. Vitamin E juga mencegah timbulnya bekas luka yang mengganggu jika dikomsumsi dan dioleskan pada lukadengan merobek pada bagian ujung kapsul vitamin E dan menekankan minyak vitamin ke atas luka tersebut. Vitamin E mempercepat penyembuhan luka bakar, membantu mencegah keguguran, dan membantu meredakan gejala menopause yang tidak menyenangkan.
Kekurangan vitamin E dapat menyebabkan kerusakan sel darah merah dan beberapa bentuk anemia. Selain itu juga dapat menjadi factor dari kerusakan system reproduksi tertentu, dan kerusakan ginjal serta hati.
Sumber vitamin E yang baik mencakup: almond dan kacang-kacangan lainnya, brokoli, kubis brusel, telur, buah-buahan segar, sayur-sayuran berdaun hijau, tumbuhan polong, biji-bijian, minyak sayur yang belum disuling, benih gandum dan padi-padian.

Vitamin D (Kalsiferol) dan Manfaatnya

Vitamin D mengatur penyerapan kalsium dan fosfor dari usus dan membantu asimilasi vitamin A. jika dikomsumsi bersamaan dengan vitamin A dan C, vitamin D dapat membantu mencegah demam. Selain itu juga berguna dalam merawat rangkaian peradangan pada selaput lender yang melapisi klopak mata.
Kekurangan vitamin D ringan mempengaruhi pemanfaatan kalsium pada susunan tulang dan gigi. Pada anak-anak, kekurangan yang lebih parah dapat menyebabkan rakhitis (yang menyebabkan perkembangan tulang yang tidak normal); dan bagi orang dewasa dapat menyebabkan osteomalaisa dan osteoporosis senile (dimana terdapat peningkatan tulang yang keropos pada masa yang akan dating).
Sumber vitamin D yang paling dapat dipercaya adalah vitamin D yang diperkaya dengan susu; tapi mentega, telur dan minyak ikan juga mengandung vitamin D dalam jumlah kecil. Makanan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan tidak mengandung vitamin D.

Flavonoid dan Manfatnya

Dikaitkan dengan vitamin C, zat yang bertanggung jawab terhadap warna buah ini menawarkan perlindungan luar biasa terhadap kerusakan radikal. (Kerusakan radikal merupakan molekul-molekul yang dihasilkan oleh oksidasi selama proses metabolism yang normal. Kerusakan ini dapat merusak selapuit dan sel genetic, serta implikasinya dalam perubahan jaringan kanker, penyakit hati dan paru-paru, katarak, dan penuaan dini). Jika flavonoid melindungi tumbuh-tumbuhan melawan tekanan lingkungan, dalam tubuh manusia, zat ini berfungsi sebagai penentu respon biologi seperti yang diindikasikan oleh sifatnya yang mengandung anti peradangan, anti-aktivitas yang menyebabkan kanker.
Flavonoid meningkatkan keefektifan vitamin C; menguatkan dinding-dinding urat darah halus dan pembuluh rambut; membantu membangun daya tahan terhadap infeksi ; melindungi gusi dari pendarahan dan mempercepat penyembuhannya; dan berguna dalam merawat oedema (pembengkakan) dan pusing-pusing yang disebabkan oleh penyakit pada telinga bagian dalam.
Cara yang baik untuk memastikan komsumsi flavonoid yang memadai adalah dengan mengkomsumsi berbagai makanan yang kaya dengan buah-buahan dan sayuran segar.

Vitamin C (Asam Ascorbic) dan Manfatnya

Vitamin ini penting untuk mempertahankan susunan kolagen (sejenis bahan perekat yang menyatukan sel membentuk berbagai jaringan, termasuk kulit, tulang rawan dan tulang.
Vitamin C yang merupakan vitamin anti-stres dibutuhkan untuk membangn daya tahan terhadap penyakit dan untuk membantu berbagai proses penyembuhan. Vitamin ini juga mempengaruhi pemanfaatan oksigen pada tubuh dan mempertahankan sirkulasi darah yang sehat. Seperti juga vitamin A dan E, vitamin C adalah vitamin anti oksidasi, yang membantu memperlambat pengaruh yang merusak dari oksigen dan zat lainnya.
Peranan vitamin C lainnya mencakup: membantu menurunkan tekanan kolestrol darah; mengurangi gumpalan darah pada urat darah halus; membantuh mencegah dan mengurangi gejalah demam yang umum; megurangi pengaruh dari berbagi zat yang menimbulkan alergi; bertidak sebagi obat cuci perut yang alami. Selain itu juga memudahkan penyerapan zat besi.
Kekurangan vitamin C dapat mengakibatkan berkurangnya daya tahan terhadap inreksion; pelunakan sendi dan kerentangan terhadap penyakit gusi dan gigi. Jika kekurangan yang diderita parah, anemia dan haemorhage dapat timbul; begitu juga kudis, yang ditandai dengan pendarahan dan susunan tulang dan gigi yang tidak normal. (Kudis diawali dengan priode kesehatan yang memburuk, dan gejala-gejala yang mencakup berkurangnya tenaga, warna kulit yang memucat, rasa sakit pada sendi, darah yang kurang mengandung zat besi, pendarahan pada gusi dan gigi yang goyah.)

Selasa, 28 Juni 2011

Ketika Umur Bertambah, Semakin Bijak & Saleh

Oleh : Uti Konsen.U.M.

Ali bin Abi Thablib RA,ilmuan di zaman Rasulullah saw berkata, “Semakin bertambah usia hamba Mukmin seharusnya semakin bertambah pula ilmu dan kesalehannya.“ Salah satu sifat yang umumnya dialami seseorang bila usianya kian bertambah tua adalah cepat tersinggung oleh siapapun. Maunya minta dimanjakan. Karena itu seorang bijak berpesan kepada orang-orang yang berusia lanjut, “Pupuklah kesalehanmu sekarang juga. Maka engkau akan menikmati hari tuamu dalam susana dekat kepada Allah. Berupayalah engkau untuk melatih diri dalam menahan emosi. Sebab, ketika umurmu bertambah tua, emosimu tidak semakin menurun.“
Kiat terbaik untuk mengendalikan emosi ialah dengan menjadikan Al Quran sebagai sahabat karib. Rasulullah saw bersabda, “Barang siapa yang mengumpulkan (mentadaruskan) Al Quran, tidaklah akan dikembalikan kepada ardzalil umur, kepada tua pikun, Insya Allah.“ Allah swt berfirman, “Dan Kami turunkan Al Quran suatu yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman. Dan Al Quran itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang zalim selain kerugian.“ (Al Isra 82).
Generasi salafus saleh membuat rumusan “Semakin tua semakin dekatlah kepada Allah.“ Terkait dengan hal tersebut, teramat baik kita berpedoman kepada firman Allah dalam satu hadis qudsi, “Hai anak Adam, luangkan waktu untuk beribadah kepada-Ku, niscaya Aku penuhi dadamu dengan kekayaan dan Aku menghindarkan kamu dari kemelaratan. Kalau tidak, Aku penuhi tanganmu dengan kesibukan kerja dan Aku tidak menghindarkan kamu dari kemelaratan“ (HR.Turmuzi dan Ibnu Majah). Salah satu contoh, umur Syaikh ‘Abd Al-Rahman Al-Sijistani mencapai 80 tahun. Di usia yang senja, dia termasuk seorang figur kakek yang sangat disegani dan disenangi oleh anak-anak muda. Suatu hari , ada seorang anak muda yang sengaja memaki Syaikh ‘Abd Al Rahman. Bagaimana reaksi sang kakek? Beliau hanya tersenyum dan berkata, “Jika makianmu benar adanya, aku berterima kasih kepadamu. Sebab masih ada anak muda yang berani meluruskan orang tua. Jika apa yang engkau makikan tidak benar aku sangat mengharap makian ini menjadi benteng bagiku pada masa yang akan datang supaya tidak dimaki-maki oleh orang lain. Aku berterima kasih kepadamu. Sebab, engkau memiliki perhatian kepadaku. Aku mengharap Allah memberimu umur panjang dan memberiku kesabaran. Ketahuilah, aku tidak yakin akan selamat dan lulus menghadapi hari tuaku. Sepertinya engkau pun akan mengalami keadaan yang sama sepertiku pada hari kemudian. Aku berharap jika engkau telah memasuki hari tua, perbanyaklah merasa salah daripada merasa benar. Tidak ada yang lebih dibenci oleh seseorang daripada seorang kakek tua yang banyak maksiat dan cepat tersinggung. Engkau jangan kaget jika sering mendengar orangtua yang dibunuh oleh anaknya. Hal itu terjadi karena orang tuanya lalai, sedangkan anakanya tidak sabar“ (Buku Meniti Jalan Surga Bersama Orang-Orang Suci oleh ‘Abd Al-Wahhab Al Sya’rani).“
Contoh lain. Satu malam Khalifah Umar bin Abdul Aziz RA bersama pengawalnya pergi ke masjid. Karena suasana gelap, kaki beliau menyenggol ke tubuh ke seorang lelaki yang sedang berbaring. Serta merta lelaki itu menghardik, “Hei, apakah kamu buta?“ Umar menjawab “Oh, tidak saudaraku.“ Pengawalnya hampir marah, dan akan memukul lelaki itu, tapi dicegah oleh Umar.” Kan dia hanya bertanya, ’Apakah aku buta?’ Sudah aku jawab ‘ Tidak.”
Syaikh Al Junaid bertanya kepada Syaikh Al Muhasabi, “Bagaimana caraku dapat bersabar atas perlakuan tidak baik orang lain kepadaku?” Al Muhasabi menjawab, “Pikirkan olehmu bahwa orang yang berlaku tidak baik kepadamu adalah utusan Allah untuk mendidik dirimu menjadi orang sabar. Kemudian, pikirkan pula bahwa perlakuan tidak baik tersebut adalah basalan atas ketidakbenaran perilakumu kepada orang lain. Engkau jangan terburu-buru menyalahkan orang lain yang berlaku kurang sopan kepadamu, “Telitilah, barangkali engkau pernah bertindak kasar kepada orang lain.”
Untuk mengendalikan emosi, seorang ulama salaf memberi nasehat, “Ketika memandang orang yang umurnya masih muda, mereka berbaik sangka bahwa orang muda belum banyak berdosa dan punya kesempatan yang panjang untuk beramal saleh. Sedangkan jika mereka memandang orang yang umurnya lebih tua, mereka berbaik sangka bahwa orang tua tersebut lebih taat dan banyak beribadah kepada Allah daripada mereka. Mereka selalu berbicara berdasar hasil pertimbangan yang matang, pikiran yang tepat, dan pengalaman yang bijak “
Abu Bakrah mengingatkan, “Wahai para orang tua, sesungguhnya anak-anakmu tidak banyak yang mengharapkan engkau berumur panjang. Anak-anakmu yang jauh dengan Allah sangat senang jika engkau berumur pendek. Mereka telah menanti warisan kekayaaanmu yang kau kumpulkan dengan susah apayah. Jika engkau sering memikirkan keselamatan anak-anakmu, ingatlah bahwa anak-anakmu hampir tidak pernah memikirkan keselamatanmu. Jika engkau selalu khawatir apakah anakmu besok bisa makan atau tidak, ingatlah bahwa anakmu selalu berpikir apakah hartamu masih bersisa atau tidak.“
Sebagai penutup patut kita simak nasehat Abdullah Al Muzani. “Jika seseorang bertambah umur, tetapi kesadaran ruhaninya tidak bertambah, ia termasuk orang yang merugi pada hari kemudian.Jika anak muda tidak punya sikap toleran kepada orang tua, ia akan dicampakkan oleh orang lain pada hari tuanya.Jika orang tua tidak mempunyai sifat sabar, ia akan dijauhi oleh orang-orang.“ Wallahualam. **

Makan Keju Membantu Kesehatan Gigi

London (ANTARA News) - Percayakah anda bila salah satu cara terbaik dan termudah untuk memberantas asam erosi pada gigi anda adalah dengan memakan sepotong keju setelah setiap makan.

Dr. Vida Kolahi, kepala dokter gigi di Cathedral Dental Clinic di Cardiff, Wales, dalam artikelnya di Guardian,mengatakan keju mengandung alkali, yang menetralkan asam yang tertinggal oleh makanan yang kita konsumsi. Minuman bersoda dan makanan manis seperti kue dan biskuit, terutama berasam, sehingga makan keju setelah mengonsumsinya akan menjadi efektif.

Keju cheddar adalah yang terbaik, karena mengandung level tertingi dari alkali, keju lembut seperti brie atau feta tidak akan memiliki banyak pengaruh. Tidak perlu banyak, hanya memakan sepotong kecil setelah makan adalah cara yang baik untuk meningkatkan kesehatan gigi anda dan dengan mudah, tanpa perlu meninggalkan meja makan.

Tentu saja makan keju bukan pengganti sikat gigi tetapi sebagai bantuan itu bisa mendukung untuk mendapat hasil yang cepat. Tips yang lain yang diberikan Dr. Kolahi untuk semua pasien yang khawatir mengenai pewarnaan dan perubahan warna adalah minum segelas besar setelah setiap minum secangkir teh, kopi atau segelas anggur.

"Saya sudah menggunakan teknik ini selama bertahun-tahun, dan itu benar-benar bekerja. Saya minum banyak teh, kopi dan anggur putih, dan saya belum memutihkan gigi saya selama enam tahun, tetapi orang selalu memuji saya mengenai betapa putihnya gigi saya. Itu semua karena bergelas-gelas air itu," kata Dr. Kolahi.
(ENY)

Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © 2011

Mengatasi Rasa Sakit Tanpa Obat

London (ANTARA News) - Para peneliti di University College London menemukan bahwa menyilangkan lengan anda setelah mengalami luka di tangan membantu meringankan rasa sakit.

Melipat lengan anda membuat bingung pikiran dan mengurangi sinyal rasa sakit karena sisi kanan otak mengendalikan gerakan di sisi kiri tubuh dan sebaliknya.

Penemuan ini merupakan yang terbaru dalam serangkaian penemuan yang menunjukkan bagaimana otak bisa dimanipulasi untuk bereaksi lebih sedikit pada rasa sakit.

The Sun mengungkapkan beberapa cara mengatasi rasa sakit tanpa menggunakan obat-obatan.

Membelai binatang peliharaan
Binatang peliharaan tidak hanya memberikan rasa nyaman, mereka juga bisa mengurangi penderitaan anda. Dalam satu eksperimen, para pasien yang menjalani operasi penggantian lutut atau pinggul mampu untuk mengurangi sebagian obat penghilang rasa sakit yang diperlukan hanya dengan mengelus seekor binatang peliharaan. Hubungan dekat dengan binatang jinak mengurangi tingkat hormon stres, seperti kortisol, dalam tubuh.

Menggulung Uang
Memegang uang bisa menjadi cara hebat untuk menghilangkan rasa sakit. Para peneliti di University of Minnesota meminta para siswa menghitung gulungan uang tunai yang terdiri dari 80 lembar uang satu dolar atau hanya 80 lembar kertas kosong. Kemudian mereka mencelupkan tangna mereka ke dalam air yang sangat panas. Mereka yang memiliki uang tunai dilaporkan mengalami sedikit rasa sakit, kemungkinan karena memegang uang meningkatkan perasaan penghargaan pada diri sendiri dan kemandirian.

Melihat Foto Keluarga
Hanya melihat sebuah foto orang tersayang bisa menjadi bentuk kuat dari mengurangi rasa sakit. Para ilmuwan Amerika Serikat menemukan foto-foto pasangan, orang tua atau anak-anak memicu perasaan positif yang cukup kuat untuk mengesampingkan banyak ketidaknyamanan pasien. Mereka saat ini merekomendasikan siapa pun untuk mengunjungi rumah sakit untuk tes menyakitkan untuk membuka foto berharga dalam tas mereka untuk membantu mereka mengatasi rasa sakit.

Mendengarkan alunan musik harpa
Musik dikenal membantu mengurangi rasa sakit dengan menenangkan para pasien. Tetapi, itu perlu dimainkan dengan instrumen yang menenangkan, seperti harpa, supaya bekerja dengan benar. Tes-tes itu menunjukkan para pasien rumah sakit yang menjalani perawatan memiliki detak jantung lebih rendah dan stres berkurang saat musik dimainkan. Satu penelitian di AS mengungkapkan musik bisa mengurangi tingkat rasa sakit sebesar 21 persen pada pasien radang sendi dan gangguan punggung.

Gosoklah luka dengan lebih baik
Saat para orang tua menenangkan anak yang terluka dengan mengusap luka dengan lebih baik, mereka melakukan lebih dari hanya mengalihkan mereka dari rasa sakit. Riset menunjukkan bentuk usapan - dikenal sebagai penyembuhan sentuhan lembut - bisa meredakan rasa sakit pada pasien kanker. Terapi itu melibatkan penerapan sedikit tekanan dengan tangan untuk bagian-bagian berbeda tubuh.

Menggunakan krim cabe
Cabe tak hanya bermanfaat menambah rasa pada makanan kita. Selama bertahun-tahun para peneliti sudah mempelajari pengaruh penghilang rasa akit dari kandungan utamanya, capsaicin. Itu bekerja dengan menyela sinyal rasa sakit dari saraf-saraf yang mengirimkan informasi di sekitar sistem saraf. Capsaicin sudah digunakan dalam beberapa krim dan gel penangkal rasa sakit.

Memeluk sebotol air panas
Memeluk sebotol air panas benar-benar bisa mengatasi rasa sakit saat menstruasi atau kram perut. Dan, itu tidak hanya pengaruh semu. Para ilmuwan Inggris menemukan bahwa temperatur melebihi 40 derajat Celsius mengaktifkan reseptor panas internal dalam tubuh yang membantu menghalangi sinyal rasa sakit mencapai otak.

Berpikir Positif
Kekuatan pikiran positif penting saat menghadapi rasa sakit. Para relawan di Wake Forest University di Carolina Utara, Amerika Serikat, diberitahu dengan salah untuk mengharapkan sedikit rasa sakit pada kali kedua mereka diekspos dengan peralatan panas di kaki. Scan otak menunjukkan itu berhasil dan mereka melaporkan penurunan 28 persen tingkat rasa sakit - setara dengan dosis morfin.
(ENY)

Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © 2011

Turunkan Berat Badan dengan Berenang

London (ANTARA News) - Ada banyak cara untuk mengurangi berat badan. Tetapi satu hal yang harus diingat adalah kita harus rajin berolahraga. Jika anda tak suka berkeringat, berenang bisa menjadi pilihan yang cocok untuk anda.

Biasanya, ketika memulai berolah raga, kebanyakan orang cenderung menginginkan berat badannya berkurang. Tubuh mendapatkan tantangan baru dan dengan upaya maksimal anda, banyak kalori terbakar.

Tetapi sejak lama, tubuh menyesuaikan kondisi dimana kalori berkurang ketimbang sebelumnya, Seperti dikutip dari Healthmeup. Dari perspektif ini pada awal permulaan berolah raga,Berenang sangat efektif untuk membakar kalori dan membantu anda menurunkan berat badan.

Untuk mengelola bobot yang stabil, seperti berlari dan berjalan, berenang merupakan olah raga kardio terbaik, karena renang menggerakkan seluruh tubuh.

Dalam konteks membakar kalori,berenang dengan gaya apapun dapat membakar sebanyak 350 kalori per menit. Tetapi hal ini Jika anda berenang secara intensif, bukan renang untuk santai.Jika anda menambahkan waktu latihan hingga satu jam, kalori yang terbakar dapat mencapai 400 hingga 700 kalori.

Hal itu bisa lebih baik jika anda juga melakukan olah raga disamping berenang, sehingga target penurunan berat badan anda dapat diperoleh dengan cepat. anda dapat juga melakukan yoga atau latihan pilates untuk membentuk otot dan meningkatkan metabolisme.

Ketika pemanasan sebelum melakukan renang, lakukanlah lari cepat atau sprint.Bukan hanya untuk mencegah cedera atau kram ketika berenang, sprint juga membuat proses metabolisme tubuh menjadi lebih cepat, yang mana baik untuk menurunkan berat badan.
(*)

Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © 2011

Penyebab Orang Sering Mengantuk

London (ANTARA News) - Kantuk itu normalnya muncul di malam hari ketika tubuh butuh tidur. Tetapi pada beberapa orang, rasa kantuk yang terkadang muncul tak tergantung pada waktu. Jadi, apa yang menyebabkan tubuh dengan mudah merasakan kantuk ?

Rasa kantuk dapat menggangu pekerjaan, dan dapat berbahaya jika seseorang berkendara dan dapat mengurangi kualitas hidup dan produktivitas. Llebih jauh, kantuk juga merupakan gejala adanya masalah kesehatan.

Seperti dikutip dari lifemojo inilah yang menyebabkan tubuh mudah merasakan kantuk :

1. Kurang tidur

Secara umum, seseorang membutuhkan tidur delapan jam sehari, Jika kurang dari itu, dapat menyebabkan gangguan konsentrasi dan kesehatan, sehingga orang mudah merasakan kantuk. Karena alasan itu, pastikanlah tubuh memperoleh istirahat yang cukup.

2. Memiliki masalah tidur

Gangguan tidur seperti nafas yang tiba - tiba terhenti,mendengkur atau sering bangun dapat membuat kualitas tidur berkurang dan tubuh akan merasakan kantuk keesokan harinya,meskipun seseorang telah tidur delapan jam di malam hari.

3. Anemia

Kekurangan sel darah merah akan membuar orang merasa lelah dan mengantuk, terutama pada wanita selama masa menstruasi. Guna menanggulanginya konsumsilah banyak makanan yang mengandung zat besi seperti sayuran berdaun hijau, ati dan sereal.

4. Gangguan saluran kemih

Gangguan seperti infeksi dapat menyebabkan luka dan terbakar yang sering terjadi pada malam hari sehingga hal itu menganggu tidur.

5.Diabetes

Fluktuasi kadar gula darah dapat menyebabkan tubuh kehilangan energi yang menyebabkan keletihan dan kantuk tanpa sebab yang diketahui. Dan Juga satu gejala klasik diabetes adalah terlalu banyak kencing yang menggangu tidur.

6. Peralihan Kerja

Memiliki pekerjaan dengan shift malam dapat mengganggu pola tidur normal dan waktu biologis tubuh, hal itu membuat orang merasa mengantuk selama seharian.
(*)

Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © 2011

Empat Cara Atasi Patah Hati

London (ANTARA News) - Patah hati memang menyakitkan. Luka emosional ini ternyata bisa menyebabkan luka fisik juga. Kalau anda dilanda patah hati, apa yang anda perlu lakukan? Meski terdengar klise, waktu adalah obat mujarab bagi anda untuk menyembuhkannya.

Seperti dikutip dari Yourmodernliving, ada empat tips untuk menyembuhkan sakit karena patah hati. Awalnya terasa sulit, tetapi tidak ada salahnya untuk mencoba tips berikut ini. Anda dapat mulai menghibur diri dan melihat peristiwa itu sebagai kesempatan yang baru.

1. Menangis

Anda akan merasa seperti dicampakan pada beberapa pekan pertama. tergantung sebera buruk perasaan anda. Dan anda bisa menangis setiap hari. Menangislah, karena hal itu merupakan perubahan sesungguhnya yang terjadi dalam hidup anda. Perubahan itu menyakitkan. Anda tak dapat menghapus kesedihan dalam satu kali klik. Hal itu tidak mudah. Biarkan diri anda untuk menangisi kehilangan itu, tetapi jangan terlalu lama. Berada terlalu lama di masa lalu akan melukai anda lebih jauh.

2. Berbicaralah dengan Orang Terdekat Anda

Gunakanlah pundak seseorang yang peduli terhadap anda untuk mencurahkan semua perasaan.Hal ini merupakan sebuah cara untuk memurnikan jiwa anda guna membagi kesedihan dengan seseorang. Biarkan ia mendengar, tenang dan menawarkan pendampingan. Anda tak harus menjalankan sarannya, tetapi berbagi kenyamanan akan membuat anda lebih pulih. Pastikanlah anda bersedih dan berbagi sekali saja karena anda butuh melangkah maju.

3. Pulihkan Diri Anda

Undang seorang teman anda yang peduli dengan anda. Habiskanlah waktu anda bersama keluarga atau kawan. Anda mungkin juga jarang berbicara kepada teman anda selama beberapa pekan. Kelilingi diri anda dengan dukungan seperti itu. Menyelesaikan pekerjaan di rumah merupakan langkah bagus untuk keluar dari perasaan itu. Pergi ke pusat kebugaran, pergi jalan jalan, dan pulihkan diri anda sebagai langkah awal untuk melangkah kedepan dalam hidup anda.

4. Tataplah Masa Depan

Lupakan masa lalu, cukup sekali saja anda biarkan diri anda tenggelam dalam kesedihan. Semua itu menjadi masa lalu anda. Silakan maju ke depan.Tindakan dibutuhkan untuk memulai babak baru dalam hidup. Kini anda harus meletakan kesedihan dan kemarahan di masa lalu. Dan kini saatnya membuat harapan dan memperbaharui semua yang dapat membuat anda lebih maju. Sediakanlah waktu untuk diri anda sebagai seorang lajang, perbaharui jiwa anda agar menjadi diri sendiri.
(*)

Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © 2011

Perlu Lima Menit Pulihkan Suasana Hati

London (ANTARA News) - Bila suasana hati dirundung galau, maka apa yang Anda harus lakukan? Segeralah berpaling ke alam dalam waktu lima menit saja agar suasana hati Anda kembali cerah secerah mentari tiap hari.

Penelitian yang dipublikasikan tahun lalu di jurnal Environmental Science and Technology menyatakan siapa pun telah mengetahui bahwa alam memulihkan suasana hati, sebagaimana dikutip dari laman Health.

Profesor Jules Pretty dan koleganya di University of Essex di Inggris menganalisis temuan dari 10 studi terpisah. Mereka mempelajari dan mendapati sejumlah kegiatan yang dapat memulihkan suasana hati. Umumnya kegiatan itu berkaitan dengan alam, misalnya bersepeda, berjalan, berlari, berkebun, pertanian, memancing atau berlayar.

Apakah berada di alam terbuka membuat suasana hati Anda lebih segar? Studi mengatakan bisa. "Dari ribuan generasi kita lewati, salah satunya sebagai manusia pemburu-pengumpul dan petani," kata Pretty.

"Dalam enam sampai delapan generasi terakhir, kita hidup di dunia industri. Kita terputus dengan alam. Karena itu kembali ke alam dalam lima menit memiliki dampak mendalam bagi hidup kita," katanya.

Temuan ini juga mendorong kalangan profesional dan pengambil kebijakan perkotaan agar menyediakan dana lebih bagi penyediaan ruang hijau terbuka, kata Perry juga.

Bila Anda belum sempat pergi menikmati alam, langkah instan yang perlu dilakukan, yakni matikan pesawat televisi anda. Bila Anda seorang pekerja kantoran, adakan pertemuan menyenangkan bersama rekan sejawat.

Selain itu, sedapat mungkin hindari minum kopi atau menyantap makanan ringan. Bila perlu, Anda dapat mengambil waktu istirahat dengan berjalan di sekitar gedung kantor selama lima menit.

Ada baiknya mencoba bekerja di luar kantor. Bawalah laptop agar terkoneksi dengan jaringan internet. Bukankah di banyak kota dan wilayah sekarang ini sudah menyediakan wi-fi secara gratis. Temukan tempat yang menyenangkan bagi aktivitas Anda di luar kantor.
(A024)

Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © 2011

Pekerjaan Membosankan Sebabkan Kelelahan Fisik

London (ANTARA News) - Memiliki pekerjaan membosankan bisa membuat anda rentan pada kelelahan fisik daripada mereka yang membuat anda menggerakkan kaki anda.

Para psikiater percaya ada kategori berbeda dari pekerja yang "tidak menantang" yang berakhir dengan mereka tidak tahan lagi dengan tugas "monoton dan tidak menarik" yang mereka harapkan untuk dilakukan.

Beberapa orang "harus mengatasi kekecewaan yang disebabkan oleh perasaan terperangkap dalam kegiatan kerja di mana mereka tak peduli, yang membuat mereka bosan dan tidak menghasilkan kepuasan" tulis Jesus Montero-Marin, dari Universitas Zaragoza di Spanyol, seperti dikutip Telegraph.

"Para pekerja ini mewakili perilaku sinis dan dimasuki perasaan bersalah karena perasaan yang bertentangan yang mereka rasakan atas pekerjaan mereka dan hasrat mereka untuk berubah," tulisnya dalam jurnal BMC Psychiatry.

Orang yang bekerja dalam tugas administratif dan layanan cenderung paling bosan dengan pekerjaan mereka, sementara para pria lebih cenderung menderita kelelahan fisik ini daripada perempuan.

Montero-Marin berspekulasi bahwa "barangkali berhutang dengan fakta bahwa peran pria selalu dikaitkan dengan harapan sosial dari perkembangan profesional."

Penelitian itu berdasarkan angket lebih dari 400 pegawai di Universitas Zaragoza.

Montero-Marin menggolongkan dua jenis kelelahan, yaitu "hiruk pikuk" dan "aus". Hiruk pikuk maksudnya pegawai bekerja "semakin lebih berat ke titik kelelahan". Aus maksudnya pekerja "menyerah saat menghadapi tekanan atau kurangnya kepuasan."

Mereka yang bekerja dalam waktu lebih lama lebih cenderung menderita kelelahan "hiruk pikuk". Mereka yang bekerja lebih dari 40 jam seminggu hampir enam kali lebih cenderung menderita kelelahan jenis ini daripada mereka yang bekerja kurang dari 35 jam.

Orang-orang itu merasa "bersalah saat berhadapan dengan prospek dari tidak meraih tujuan yang diharapkan, memberi ambisi dan kebutuhan besar dari pencapaian yang mengenali subyek dengan profil ini."

Pekerja yang melayani dalam waktu lebih lama lebih cenderung "aus", dengan masa kerja lebih dari 16 tahun layanan paling berisiko.

"Semakin panjang layanan, semakin besar kemungkinan mengalami kelelahan ini," kata penulis penelitian.

Mereka mengadopsi "strategi tekanan pasif" - yang bisa menjelaskan kenapa mereka tidak meningalkan - "menjadi tidak efektif dalam melakukan tugas kerja."

"Memiliki satu keluarga, rekan atau anak-anak bisa bertindak sebagai 'bantal' pelindung, karena saat oranf menyelesaikan hari mereka dalam pekerjaan mereka meninggalkan kekhawatiran tempat kerja mereka di belakang mereka dan fokus pada tugas-tugas lain."
(ENY)

Deteksi Tulang Rapuh Lewat Wajah

VIVAnews - Rapuhnya tulang bisa membuat seseorang mudah mengalami cidera dan nyeri tulang. Mengetahui kerapuhan tulang tak hanya melalui pemeriksaan medis, tetapi juga wajah. Deteksi kerapuhan tulang lewat kondisi keriput yang muncul.

Menurut tim peneliti dari Yale School of Medicine di Amerika Serikat, wanita yang memiliki keriput lebih banyak, kondisi tulangnya cenderung rapuh. Hal ini membuat mereka lebih berisiko menderita osteoporosis yang menyakitkan atau patah tulang yang sulit disembuhkan.

Para peneliti menganalisis 114 wanita usia 40-an dan awal 50-an yang baru melewati masa menopause. Tidak termasuk mereka yang telah melakukan suntik botoks atau prosedur kosmetik lain, demi mengurangi kerutan.

Keriput pada 11 titik wajah dan leher para responden lalu dihitung. Kedalaman keriput pada titik-titik tersebut juga diukur. Peneliti juga mencatat kekencangan kulit di area dahi dan pipi. Lalu, dengan menggunakan teknologi sinar-X kepadatan tulang mereka diukur.

Dari hasil analisis, wanita yang memiliki kondisi keriput parah diketahui memiliki tulang yang lemah. Jadi, bukan hanya kondisi keriput parah, tetapi juga tulangnya pun dalam kondisi yang lemah.

"Kami menemukan, keriput yang dalam dan parah berhubungan dengan kerapuhan tulang. Makin buruk keriput, makin parah kerapuhan tulang. Meskipun hubungan antara tulang dan kulit tampak jelas, keduanya dibangun oleh hal yang sama yaitu kolagen," kata salah satu peneliti, Lubna Pal, yang juga berprofesi sebagai ahli hormon, seperti dikutip dari Daily Mail.

Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen juga berubah dan berdampak pada kondisi kulit, yaitu keriput dan kulit yang mengendur. Produksi kolagen yang menurun juga memicu penurunan kualitas dan kuantitas tulang.

"Kami ingin mengetahui apakah intensitas keriput kulit dapat memungkinkan identifikasi wanita yang berisiko mengalami kerapuhan tulang," kata Pal.

Ia juga menekankan pentingnya penelitian ini. Itu karena ditemukan bahwa tampilan dan sifat fisik kulit dapat mencerminkan kualitas tulang. Sehingga, memungkinkan dokter untuk mengidentifikasi risiko patah tulang pada wanita pasca-menopause tanpa tergantung pada serangkaian tes yang mahal.
• VIVAnews

Empat Kebiasaan Sehat Pemicu Sakit

VIVAnews - Sebuah penelitian pernah mengungkap kalau terobsesi dengan kebersihan bisa membuat seseorang mengalami depresi. Bukan hanya itu, ada beberapa kebiasaan yang mungkin menurut Anda sehat ternyata justru bisa membuat sakit.

Agar Anda bisa waspada demi terhindar dari masalah kesehatan, ketahui empat kebiasaan tersebut seperti dilansir dari Daily Mail:

1. Sering mandi
Menurut Nick Lowe, dermatologis dari Klinik London Cranley, air panas yang dikombinasikan dengan sabun berbahan keras, bisa membuat kulit kering dan dehidrasi. Bahkan, menurutnya sebagian besar dari kita tidak selalu perlu untuk mandi secara menyeluruh setiap hari.

2. Tidur malam hari
Menurut Professor Jim Horn dari Center for Sleep Studies and Loughborough University, tidur selama delapan jam bisa memicu kelelahan. Tak perlu menyiksa diri untuk segera tidur lagi, jika Anda tiba-tiba bangun di malam hari.

Lakukan sesuatu seperti membaca buku. Tubuh akan 'memberitahu' Anda ketika ingin tidur. Hal yang harus Anda ketahui tidur siang singkat selama 4 sampai 15 menit, efektivitasnya lebih baik daripada tidur selama satu jam di malam hari.

3. Berkumur setelah sikat gigi
Phil Stemmer, dokter gigi dari Centre for Healthy Breath di London, menyarankan untuk tidak terlalu banyak berkumur setelah menyikat gigi Anda. Itu karena bisa menyapu lapisan pelindung berbasis fluoride yang juga diaplikasikan bersama dengan pasta gigi Anda.

Ia juga menyarakan, penting untuk tidak segera sikat gigi segera setelah makan. Makanan akan membuat enamel pada gigi jadi lebih lembut, dan dibutuhkan sekitar setengah jam untuk mengeras kembali. Menyikatnya segera setelah makan bisa menyapu enamel gigi.

4. Mengambil napas berlebihan
Terapis dan kepala Society for Stress Management, Inggris, Neil Shah mengklaim bahwa orang dewasa cenderung memanfaatkan secara berlebihan pernapasan dada. Akibatnya, udara terperangkap di bagian bawah paru-paru.

Orang harus bernapas dengan perut, melakukannya secara teratur dan berirama, membuat 12-20 siklus per menit, dengan jeda pendek antara mengambil dan membuang napas.
• VIVAnews

Empat Jurus Pilah 'Sahabat' dan 'Musuh'

VIVAnews - Teman yang baik tidak hanya ada saat senang, tapi juga menemani saat duka. Terlepas keluarga, kehadiran teman membuat hidup lebih berwarna. Bahkan, memiliki teman akrab sebagai tempat berbagi bisa meningkatkan harapan hidup.

Demi hidup lebih berkualitas, bertemanlah dengan siapa saja. Hanya, perlu seleksi untuk menjadikannya teman dekat. Ada beberapa tipe teman yang wajib dimiliki. Namun, ada pula tipe teman yang perlu dijauhi.

Empat teman wajib punya:

1. Teman belanja
Setiap orang memiliki gaya dalam berbelanja. Sebagian menyenangi aktivitas itu saat waktu luang supaya puas berkeliling mencari barang yang tepat. Tapi, sebagian memilih ke pusat belanja saat perlu dan bisa memilih barang belanjaan dalam lima menit.

Jadi, perlu miliki teman akrab dengan gaya serupa dengan tipe Anda. Gaya belanja yang sama bisa mempererat hubungan pertemanan atau apa yang disebut chemistry. Saat ada kecocokan, kualitas pertemanan pun terjaga.

2. Teman pagi buta
Masalah bisa menimpa siapapun dan kapanpun. Karenanya, penting memiliki seorang teman akrab yang siap menerima telepon genting setiap saat, bahkan saat dini hari. Seorang teman yang membuat Anda leluasa berbagi rahasia dan masalah dalam hidup.

3. Teman 'nakal'
Memiliki teman yang berbeda karakter terkadang penting. Perpaduan antara si 'nakal' dan si 'manis' mungkin bisa mencipta kesimbangan hubungan pertemanan. Asal tak mengganggu hidup Anda, memiliki seorang teman 'nakal' juga bisa menambah wawasan hidup.

4. Teman kerja
Pastikan Anda memiliki teman akrab di lingkungan keseharian Anda, seperti teman kerja. Mereka penting untuk membantu Anda saat menghadapi masalah pelik dengan lingkungan kerja. Sebuah penelitian di Universitas Tel Aviv di Israel bahkan mengungkap bahwa salah satu rahasia hidup panjang umur adalah dengan memiliki hubungan yang baik dengan rekan-rekan kerja.

Sementara empat teman yang perlu dijauhi:

1. Pengaruh buruk
Tipe ini cenderung mendorong Anda melakukan atau mengambil keputusan salah. Bahkan, tak jarang mengajak Anda terjun ke tindakan-tindakan negatif. Gunakan kontrol diri jika sulit menjauhi teman semacam ini.

2. Selalu mengeluh
Ada teman yang tidak pernah melihat sisi positif dari setiap keadaan. Mulai dari pekerjaan, keluarga, sampai soal makanan. Tak masalah jika keluhan yang muncul masih bisa ditolerir. Namun, segera menghindari jika sosoknya selalu menebar aroma negatif bagi kehidupan Anda.

3. Angkuh
Tipe ini cenderung merasa selalu lebih baik dan lebih hebat dari Anda. Tanpa sadar, ia akan mengganggap Anda sebagai pesaingnya, bahkan musuh. Jika Anda berhasil dalam suatu hal, dia tampak tidak senang. Jika dia sukses terhadap sesuatu, dia akan pamer secara berlebihan.

4. Merasa tahu segalanya
Berhati-hatilah jika Anda memiliki teman seperti ini. Ia cenderung senang mengkritik bahwa tindakan Anda keliru. Biasanya, kritik terus meluncur tanpa ada solusi untuk sesuatu yang lebih baik.
• VIVAnews

Lima Trik Redam Pancaran Radiasi Ponsel

VIVAnews - Pekan lalu, masyarakat dunia heboh atas pernyataan Badan Kesehatan Dunia atau WHO bahwa penggunaan telepon seluler pintar atau smartphone dapat meningkatkan risiko berkembangnya sel kanker. Namun, pernyataan itu tidak serta-merta memunculkan larangan peredaran smartphone di tengah masyarakat.

Karenanya, konsumen harus pintar-pintar mencari akal untuk meredam dampak buruk penggunaan ponsel pintar. Setidaknya meminimalisasi pancaran radiasi.

Lalu, tindakan pencegahan apa yang dapat Anda lakukan untuk menghindari dampak negatif ponsel tersebut? Berikut beberapa tips seperti dilansir dari Shine.

1. Pilih ponsel yang memancarkan sedikit radiasi
Setiap ponsel memiliki frekuensi radio dan SAR (specific absorption rate) yang berbeda-beda. SAR merupakan jumlah radiasi yang diterima tubuh. Pilihlah ponsel yang memiliki SAR kurang dari atau sama dengan 1,6 watt per kilogram.

2. Gunakan headset atau speaker
Menurut Environmental Working Group, headset dapat meminimalisasikan radiasi ponsel. Penggunaan headset atau speaker memungkinkan ponsel Anda jauh dari kepala sehingga dapat mengurangi penyerapan radiasi
pada tubuh.

3. Gunakan sarung yang mampu menyerap radiasi
Ada beberapa produk sarung yang dapat mengurangi radiasi ponsel seperti iPhone 4 Bounching case.

4. Jangan melakukan panggilan saat sinyal buruk
Ketika sinyal rendah, ponsel akan bekerja lebih keras untuk mengirim informasi melalui gelombang udara daripada ketika mendapatkan cukup sinyal. Ini mengakibatkan meningkatnya tingkatan radiasi ponsel.

5. Lebih baik mengirim pesan dibanding menelepon
Saat mengirim pesan frekuensi radio yang dibutuhkan lebih kecil dibandingkan saat menelepon. Jadi, kirim pesan jika pembicaraan secara langsung tidak diperlukan.
• VIVAnews

Olahraga Tingkatkan Nafsu Makan

VIVAnews - Berpikir tentang olahraga akan membuat seseorang makan 50 persen lebih banyak dari porsi normal, demikian hasil studi yang dilakukan di Universitas Cornell, Amerika Serikat.

Peneliti mengaitkan kesimpulan itu dengan teori 'hadiah' bawah sadar. Saat muncul hasrat untuk berolahraga, seseorang cenderung sudah ingin memberi hadiah kepada diri sendiri untuk makan lebih banyak.

Itu terjadi tanpa sadar, walau belum tentu jadi olahraga. "Hanya membayangkan olahraga, seseorang sudah mengarah untuk makan lebih banyak," kata Brian Wansink, pemimpin penelitian, seperti dikutip Times of India.

Peneliti melibatkan tiga kelompok responden. Satu kelompok membaca skenario yang selah-olah menggambarkan mereka sedang berjalan selama 30 menit sambil mendengarkan musik. Satu kelompok membaca skenario tentang olahraga yang melelahkan. Dan, kelompok lainnya membaca skenario yang tidak berhubungan dengan olahraga.

Peneliti kemudian memberi suguhan kepada para responden sejumlah camilan manis dan gurih. Mereka mengatakan itu sebagai hadiah karena telah meluangkan waktu untuk membaca skenario, tanpa memberi tahu tujuan penelitian yang sebenarnya.

Hasilnya, hampir semua anggota kelompok pertama dan kedua mengonsumsi camilan manis 58,9 persen lebih banyak, dan camilan gurih 51,9 persen lebih banyak, dibandingkan anggota kelompok terakhir.

Mereka yang membaca skenario olahraga melelahkan juga cenderung mengasup kalori lebih tinggi dibanding mereka yang membaca skenario berjalan kaki sambil mendengar musik.

Hasil penelitian itu mungkin ingin mempertegas bahwa olahraga tanpa diet seimbang percuma. Sebab, tanpa sadar, olahraga sebenarnya justru meningkatkan nafsu makan seseorang. Jadi kuncinya, olahraga dan kontrol asupan gizi untuk tubuh langsing sehat.
• VIVAnews

Arti Di Balik Mimpi

VIVAnews - Sejumlah orang menganggap mimpi hanyalah bunga tidur. Tetapi banyak juga yang menganggap mimpi merupakan pertanda. Benarkah?

Ian Wallace, penulis buku 'The Top 100 Dreams, The Dreams That We All Have And What They Really Mean', menyatakan mimpi mungkin saja merefleksikan perasaan dan keinginan manusia, meski tak disadari.

Dia membuat kesimpulan setelah menganalisa 100 ribu mimpi selama 30 tahun karirnya. Wallace mencoba menafsirkan beberapa mimpi
yang biasa terjadi pada seseorang, seperti dilansir dari Daily Mail.

1. Dikejar-kejar
Anda menemukan diri sedang dikejar-kejar oleh sesuatu atau seseorang yang Anda pikir akan menyakiti Anda. Tidak peduli seberapa cepat Anda berlari, Anda tidak dapat menghindar darinya.

Mimpi ini berarti, sesuatu yang mengejar adalah diri Anda sendiri. Karenanya, Anda tidak dapat melarikan diri darinya. Hal tersebut mewakili bagian dari diri Anda atau situasi yang takut dihadapi.

Solusi: Identifikasi apa yang menyebabkan ketegangan dalam kehidupan Anda. Mungkin lebih mudah menghindarinya, tetapi Anda tetap harus menyelesaikannya.

2. Gigi tanggal
Anda melihat sebagian gigi Anda menjadi goyang, tanggal, keropos atau hancur. Anda mungkin juga melihat bayangan Anda di depan cermin dengan gigi yang rusak atau tumbuh taring vampir.

Bila Anda bermimpi tersenyum dan menggigit, ini merefleksikan bagaimana kepercayaan diri Anda dan apa yang Anda rasakan. Tanggalnya gigi menunjukan situasi yang menyebabkan Anda kehilangan kepercayaan diri.

Gigi hancur berarti kepercayaan diri Anda berkurang. Munculnya taring vampir berarti Anda merasa tergantung pada seseorang.

Solusi: Anda harus lebih percaya diri. Daripada melihat sesuatu sebagai ancaman, lebih baik nikmati tantangan tersebut.

3. Tidak dapat menemukan toilet
Dalam mimpi, Anda putus asa mencari toilet. Namun yang Anda temui hanyalah tempat yang tidak dikenali atau area publik. Anda mungkin menemukan diri Anda dalam sebuah antrian dan ketika Anda sampai, toilet tidak dapat Anda gunakan.

Arti mimpi ini, Anda membutuhkan sesuatu yang tidak dapat Anda ekspresikan. Antrean berarti Anda lebih mengedepankan kebutuhan orang lain ketimbang kebutuhan Anda.

Solusi: Anda berharap kebutuhan Anda akan terpenuhi jika Anda
mendahulukan kepentingan orang lain. Namun, cara terbaik untuk
menyelesaikan masalah ini adalah dengan mendahulukan kepentingan Anda.

Mungkin terdengar egois, tetapi itu adalah cara termudah untuk menyelesaikan masalah Anda. Anda dapat memilah-milah mana kepentingan yang harus didahulukan dan kapan Anda harus mengalah.

3. Tanpa busana di depan publik
Anda terkejut menemukan diri Anda dalam keadaan tanpa busana di ruangan publik dan berusaha menutupi tubuh Anda. Semua orang berpakaian lengkap tetapi mereka tidak memerhatikan Anda.

Ini berarti Anda merasa rapuh dan terekspos, mungkin dalam pekerjaan baru atau hubungan. Tidak ada yang memerhatikan Anda karena Anda
terlihat aman dan percaya diri di hadapan mereka.

Solusi: Mimpi biasanya bernilai positif, karena kita diundang masuk ke wilayah yang asing dan menampilkan bakat kita. Jika Anda sangat berhati-hati dalam membuka diri terhadap orang lain, Anda akan rugi. Hal baru mungkin menegangkan, tetapi Anda harus dapat menampilkan diri Anda tanpa memikikan apa yang orang lain pikirkan tentang Anda.

4. Anda tidak siap dalam ujian
Anda sedang duduk dalam ruangan dan mengerjakan ujian penting tetapi terkejut karena Anda tidak belajar sebelumnya. Anda merasa sudah terlambat mempersiapkan diri, Anda pun kecewa.

Kurangnya persiapan menunjukan bahwa Anda biasanya mempersiapkan sesuatu dengan cermat untuk segala tugas. Anda menentukan standar tinggi untuk diri Anda sendiri. Akhirnya, Anda merasakan kecemasan terus-menerus akan hasil yang tidak memuaskan. Bukan orang yang menilai tetapi diri Anda sendiri.

Solusi: Ketika Anda memaksa diri terlalu keras, Anda akan
merasakan kegagalan seberapa besarpun kesuksesan yang diraih. Cara terbaik untuk mengatasi hal ini adalah dengan mempertimbangkan apa yang membuat Anda bahagia dan yang paling prioritas dalam hidup. Biasanya, sesuatu yang menggembirakan dan spontan tidak memerlukan persiapan.

5. Anda terbang
Mimpi: Anda merasa seperti melayang dan melambung di atas langit. Anda terbang bebas di udara dan merasakan kegembiraan besar.

Ini berarti Anda merasa bebas dari keadaan yang sering membuat Anda tertekan.

Walaupun Anda menganggap perasaan ini sebagai keberuntungan, Andalah yang menciptakannya. Pertimbangkan kesempatan lain dalam hidup Anda.

6. Anda terjatuh
Segala sesuatu tampak normal, tetapi tiba-tiba Anda merasa kaki Anda tersandung dan jatuh. Atau, Anda merasa terjatuh dari bibir tebing ke dalam jurang yang dalam.

Mimpi ini menandakan ketakutan akan kehilangan kontrol. Jatuh menunjukan Anda perlu melepaskan tanggung jawab yang menyeret Anda.

Solusi: Mimpi ini sering dipicu oleh stres dan sesuatu yang mendorong Anda melakukan pendekatan yang lebih santai pada situasi tertentu. Ketegangan otot membuat Anda merasa letih akibat aktivitas Anda. Cobalah untuk melakukan relaksasi pada otot sebelum terlelap.
• VIVAnews

Lima Kebiasaan Buat Tubuh Cepat Lelah

VIVAnews - Tubuh yang cepat lelah pasti membuat Anda tidak maksimal saat bekerja. Pemicunya bisa jadi banyak hal.

Jika Anda tidak mengidap penyakit tertentu tetapi seringkali merasa lelah, coba perhatikan kebiasaan sehari-hari. Itu karena ada lima kebiasaan yang membuat tubuh cepat lelah. Ketahui kebiasaan yang dilansir dari Shine berikut, agar Anda bisa menghindarinya.

1. Kecanduan kopi atau minuman bersoda
Kafein dalam kopi atau minuman bersoda sangat tinggi. Terlalu banyak kafein ini bisa membuat beban pada kelenjar adrenal bertambah, efeknya adalah tubuh jadi mudah merasa lelah.

Sulit memang menghentikan kebiasaan minum kopi atau minuman bersoda. Tetapi jika Anda terbiasa minum lebih dari empat gelas atau lebih setiap hari, sebaiknya mulai kurangi.

2. Postur tubuh yang buruk
Duduk berjam-jam atau tubuh yang membungkuk juga membuat Anda mudah lelah. Itu karena postur tubuh yang buruk memicu banyak masalah kesehatan.

Dr Adrian Couzner, ahli pengobatan tulang punggung, asal Australia, menekankan bahwa sikap tubuh yang buruk memberikan kontribusi pada kelelahan karena membuat mobilitas sendi dan otot berkurang serta menguras energi. Bila membungkuk, Anda membuat tubuh bekerja lebih keras hanya melakukan gerakan sederhana.

3. Napas pendek
Pernapasan yang pendek membatasi jumlah oksigen yang mengalir ke otak dan tubuh, dan membuat tubuh mudah lelah. Jika Anda bekerja di depan komputer sepanjang hari, perhatikan ritme pernapasan.

Napas pendek sangat mudah Anda alami, jika tidak banyak bergerak selama berjam-jam. Untuk itu, ambil waktu untuk istirahat, lakukan peregangan, berjalan-jalan, atau lakukan latihan pernapasan agar aliran oksigen kembali lancar.

4. Mengonsumsi makanan cepat saji
Menurut Nadine Saubers, penulis buku 'The Complete Idiot's Guide to Fighting Fatigue', mengungkap, makanan cepat saji adalah pemicu utama rasa pusing dan lelah. Untuk itu lebih selektiflah dalam memilih menu makanan. Kurangi konsumsi makanan cepat saji.

5. Selalu menahan emosi
Pastikan kondisi emosi Anda selalu stabil dan tersalurkan dengan baik. Itu karena, menahan emosi bisa membuat Anda mudah stres dan kelelahan luar biasa. Jika Anda sedih atau kesal, menyalurkankan pada tulisan atau menceritakannya pada orang yang dipercaya bisa dilakukan. Jangan memendamnya sendiri.
• VIVAnews

Empat Bahan Herbal Pereda Batuk

VIVAnews - Ramuan herbal merupakan obat turun temurun yang dipercaya sebagai obat mujarab penyembuh penyakit. Salah satu penyakit yang bisa disembuhkan dengan ramuan herbal
adalah batuk.

Jeruk nipis, jahe, biji pala, daun mint serta kencur seringkali disebut-sebut sebagai pereda batuk alami yang bisa didapatkan secara mudah dari dapur rumah. Namun, benarkah obat-obatan herbal ini aman dikonsumsi dan berkhasiat untuk meredakan batuk?

“Jika obat-obatan herbal diramu secara alami tanpa tambahan bahan kimia, tidak akan menimbulkan efek samping dan aman untuk dikonsumsi,” ujar Ahli Herbal dari Pusat Studi Obat Bahan Alam Departemen Farmasi Universitas Indonesia, Prof.Dr. Sumali Wiryowidagdo, APT, saat ditemui di Media Workshop 'Cara Herbal Redakan Batuk' di Jakarta.

Untuk itu ketahui bahan-bahan herbal apa saja yang bisa bermanfaat meredakan batuk. Berikut empat bahan yang bisa Anda gunakan.

1. Jahe (Zingiber Oficinale Roscoe): berkhasiat meredakan kembung (karminativa), antiinflamasi, analgesik atau pereda nyeri karena batuk serta berkhasiat sebagai antipiretik. Kandungan minyak atsiri didalamnya yang mengandung terpenoid zingiberol, gingerol dan shogaol, telah diteliti dan diuji berkhasiat menyembuhkan batuk.

2. Kencur (Kaempferia galanga L): bisa langsung dikonsumsi dengan cara dikunyah dalam mulut setelah dibersihkan atau diparut dan diambil air perasannya untuk dikonsumsi. Selain meredakan batuk, kencur juga bisa mengendalikan rasa sakit, menurunkan tekanan darah dan bermanfaat sebagai obat influenza.

3. Ekstrak jeruk nipis (Citrus aurantifolia Swingle): tak hanya bermanfaat sebagai pereda influenza, tapi juga berkhasiat untuk meredakan nyeri perut, mengatasi mual dan menyembuhkan batuk. Kandungan senyawa eriocitrocide didalamnya, juga berkhasiat mengurangi ketegangan otot, termasuk meregangkan otot-otot tenggorokan.

4. Ekstrak biji pala atau minyak biji pala (Myristica fragrans Houtt): biasa dikonsumsi dalam bentuk manisan pala. Saat dikonsumsi, seringkali menimbulkan rasa kantuk sehingga berkhasiat menimbulkan sensasi menenangkan (sedativa).

Prof. Sumali menyarankan agar penderita maag tidak meemanfaatkan jeruk nipis sebagai pereda batuk. Itu karena sifat asam pada jeruk bisa memperparah kondisi maag.

Namun, jika terpaksa harus mengonsumsi jeruk nipis, untuk menghilangkan rasa asamnya, bisa menambahkan sedikit kapur, madu atau kecap dalam ramuan jeruk nipis. Cara ini bisa mengurangi rasa asam dan lebih aman dikonsumsi bagi penderita maag.

“Tambahan-tambahan ini bisa membuat ramuan lebih mudah diminum dan membuat rasa ramuan herbal lebih enak tapi tidak mengurangi khasiatnya,” kata Prof. Sumali.

Lalu, untuk herbal yang diolah dengan cara tradisional seperti direbus, harus diperhatikan cara mengolahnya agar kandungan senyawa aktif yang bermanfaat di dalamnya tidak hilang. Disarankan, untuk merebus dengan menggunakan teknik yang benar.

“Jika ingin diramu dengan cara direbus, seperti air jahe, akan lebih baik menggunakan panci keramik atau yang terbuat dari stainless. Ini penting agar kandungan senyawa aktifnya tetap bertahan dan tidak hilang,” ujar Prof. Dr. Leonardus Broto Sugeng Kardono, Ahli Ekstraksi Bahan Alam dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).
• VIVAnews

5 Cara Lindungi Rambut dari Polusi

VIVAnews - Polusi tak hanya mengganggu kesehatan tetapi juga bisa merusak rambut indah Anda. Polusi dapat menyebabkan rambut tak lagi bersinar dan terlihat kusam. Tak hanya itu, akibat polusi, mahkota bagi wanita ini akan terasa kering dan kurang gizi. Tentu ini akan merusak penampilan Anda dan tak bisa dibiarkan.

Sayangnya, keramas teratur dan memakai kondisioner tidak cukup mengembalikan rambut agar kembali bersinar. Tapi, tak perlu khawatir. Ada beberapa tindakan pencegahan yang perlu dilakukan agar rambut senantiasa sehat, mengkilap, dan indah.

1. Gunakan scarf atau topi

Scarf atau syal bisa membantu melindungi rambut Anda dari sinar matahari yang keras. Matahari dapat merusak kutikula rambut luar, sehingga akan terlihat kusam. Gunakan scarf atau topi jika Anda berada di luar atau di bawah sinar matahari. "Hal ini sangat penting untuk mencegah hilangnya tekstur yang baik dari rambut," kata pakar rambut, Nikita Jain seperti dikutip dari Idiva, Minggu, 19 Juni 2011.

2. Hindari menggunakan minyak rambut saat pergi keluar rumah

Jangan biarkan minyak pada rambut Anda lebih dari satu jam. Semakin lama rambut Anda berminyak, maka semakin sulit untuk menghilangkannya. Selain itu, keluar dengan menggunakan minyak rambut akan mengakibatkan debu terjebak di rambut Anda. Dan dibutuhkan sampo ektra untuk membersihkannya.

3. Ikat rambut

Untuk mencegah rambut agar tak semakin kusut dan berantakan, mulailah untuk mengikat rambut. "Jika Anda mengikatnya, tips ini akan membantu melindungi rambut dari kerusakan,' ungkap Jain lagi.

4. Gunakan tabir surya

Tak hanya kulit, rambut juga membutuhkan tabir surya. Untuk rambut, tabir surya berbentuk spray akan lebih mudah. Semprotkan tabir surya pada rambut Anda sebelum pergi ke luar rumah. Ini akan melindungi rambut dari kerusakan akibat sinar matahari dan mencegah rambut rontok. Rambut akan semakin bersinar dan teksturnya baik.

Semprotkan sedikit di sekitar rambut dan juga bisa menggunakan kondisioner yang dapat melindungi rambut dari sinar matahari.

5. Rambut diuap

Berikan perawatan uap pada rambut, setidaknya sekali dalam sepekan. Perawatan ini bisa dikerjakan di rumah. Caranya, basahi rambut dengan air hangat, peras handuk, dan letakkan handuk itu di atas kepala sampai dingin kembali. Ulangi proses ini.

"Ini membantu untuk membuka pori-pori dan sirkulasi darah meningkat. Dengan merawatnya penuh kelembutan, Anda akan memiliki rambut indah setiap hari," ungkap Jain.
• VIVAnews

Usir Stres dengan Yoga Tertawa

VIVAnews - Yoga identik dengan meditasi dan keheningan. Banyak yang menyarankan untuk mengurangi stres dengan melakukan latihan yoga. Tetapi, ada cara lain yang lebih efektif, yaitu yoga tertawa.

Seperti dilansir dari Laughteryoga.org, jenis yoga ini menggabungkan tertawa tanpa sebab dengan yoga pernapasan yang disebut Pranayama. Siapapun bisa tertawa tanpa alasan, tanpa bergantung pada humor, lelucon atau komedi. Tertawa disimulasikan sebagai latihan tubuh dalam kelompok, dengan kontak mata dan bermain seperti anak kecil, hal ini kemudian berubah menjadi tawa yang sesungguhnya dan menular.

Konsep yoga tertawa didasarkan pada fakta ilmiah bahwa tubuh tidak dapat membedakan antara tawa palsu dan nyata. Satu keuntungannya adalah memiliki efek positif fisiologis dan psikologis yang sama.

"Idenya datang dari menggunakan tertawa untuk menghilangkan stres yang efek negatifnya antara lain, darah tinggi, diabetes tipe 2 dan depresi," kata Alex Eingorn, Laughter Ambassador di New York, seperti dikutip dari Galtime.com.

Menurut Eingorn, tertawa sangat sehat. Efeknya seperti aerobik dan mengaktifkan tiap organ dalam tubuh.

"Ada beberapa otot yang hanya akan bergerak ketika tertawa," kata Eingorn.

Lalu, penelitian yang dilakukan tim dari University of Maryland menunjukkan, satu menit tertawa efeknya sama dengan enam hingga sepuluh menit mendayung. Anda bisa melakukannya kapan saja, terutama saat merasa tertekan.

"Duduk dan katakan pada diri sendiri 'aku akan tertawa sekarang. Sebelum Anda melakukannya Anda bisa langsung tertawa. Jika bisa langsung dilihat, kortisol, hormon pemicu stres akan langsung menurun secara dramatis," kata Claire Wheeler, MD, penulis buku Ten Simple Solutions to Stress.

Yoga tertawa ini, pertama kali dikembangkan oleh Dr. Madan Kataria,
seorang dokter dari Mumbai, India. Ia membuat Klub Tawa pertama pada13 Maret 1995 dengan hanya segelintir orang. Saat ini, telah menyebar di seluruh dunia dengan ada lebih dari 6000 Klub Tawa di 60 negara. (eh)
• VIVAnews

Nikmatilah Pekerjaan Demi Umur Panjang

VIVAnews - Banyak orang mengungkapkan kalau ingin panjang umur, Anda harus mengurangi kesibukan bekerja, mengatasi stres dan melakukan olahraga secara teratur. Tetapi hal itu tak selalu benar.

Sebuah penelitian yang dilakukan di Amerika Serikat, justru menemukan sebaliknya. Dua psikolog, Dr Howard Friedman dan Dr. Leslie Martin menganalisis 1.500 sertifikat kematian anak lelaki dan perempuan yang menjadi bagian dalam proyek penelitian sebelumnya, tahun 1920-an.

Dalam penelitian tersebut diketahui ciri-ciri kepribadian dan pilihan gaya hidup orang-orang yang panjang umur dan yang tidak. Doktor Friedman dan Dr. Martin lalu melacak apa yang terjadi pada anak-anak yang terlibat dalam penelitian Dr. Lewis Terman, tepatnya pada 1921 itu.

Mereka melakukan wawancara pada beberapa orang yang masih hidup. Lalu, membuat katalog lengkap yang berisi siapa saja yang masih hidup dan sehat, termasuk siapa saja yang sudah meninggal dunia.

Meskipun banyak meninggal di usia 60-an, ada juga yang hidup sehat sampai usia tua. Hal yang mengejutkan adalah, kedua psikolog itu menemukan bahwa seseorang berumur panjang bukan karena mereka
mengonsumsi brokoli, vitamin atau lari secara teratur.

Kondisi kepribadian, menikmati karier, serta kehidupan sosial yang berkualitas ternyata memiliki relevansi lebih nyata pada kondisi kesehatan jangka panjang. Termasuk memiliki jaringan sosial yang besar, terlibat dalam kegiatan fisik yang secara alami menarik bagi Anda dan bukannya merasa 'wajib' berolahraga.

Merasa dibutuhkan dalam sebuah komunitas, kehidupan pernikahan yang bahagia dan persahabatan, berdasarkan penelitian, juga membuat seseorang memiliki umur yang lebih panjang.

"Banyak orang menghabiskan uang untuk diet dan pengobatan jangka pendek, tetapi justru mengecewakan karena hanya berdampak sedikit pada kesehatan jangka panjang. Bahkan, saran medis standar seringkali malah jadi bumerang," kata Friedman, seperti dikutip dari Daily Mail.

Jadi, buatlah kehidupan sosial dan pekerjaan Anda menjadi aktivitas yang menyenangkan. Ingatlah, kesehatan bukan hanya tergantung dari kondisi fisik, tetapi juga psikis. (umi)
• VIVAnews

Agar Terdengar Lebih Cerdas Saat Berbicara

VIVAnews - Kaum hawa dikenal senang berbicara dan mengungkapkan perasaan. Tak jarang wanita berbicara sangat cepat. Akibatnya, banyak pria menganggap wanita cerewet.

Sebuah studi menemukan, orang yang berbicara terlalu cepat maupun lambat dinilai sebagai seorang yang tidak cerdas dan kompeten.

Para ilmuwan dari Universitas Michigan membuktikan secara ilmiah bahwa seseorang dapat mempengaruhi lawan bicara dengan intonasi suara. Wanita yang memperlambat intonasi suara dapat mempengaruhi lawan bicara dan dinilai menguasai pembicaraan.

Selama penelitian, para ilmuwan telah mengamati berbagai percakapan telepon, dan menganalisis tujuan pembicaraan tersebut. Misalnya, menjual atau mengampanyekan sesuatu. Secara total, para ahli menganalisis 1.380 percakapan, terutama tempo percakapan dan
kata-kata yang paling sering digunakan.

Ternyata, orang yang paling sukses berbicara adalah orang dengan tempo rata-rata 3,5 kata per detik. Dalam kasus tersebut, para lawan bicara jauh lebih cenderung setuju pada produk atau jasa yang diusulkan.

Orang yang berbicara terlalu lambat yang dirasakan pelanggan potensial sebagai tidak kompeten. Di sisi lain, tempo pembicaraan yang sangat cepat meninggalkan kesan yang tidak menyenangkan pada pendengar. Orang yang berbicara terlalu cepat dinilai lawan bicara mereka tidak memberikan informasi yang benar.

Selain itu, jeda antara kata-kata menimbulkan asosiasi positif jika frekuensi pengulangan kata rata-rata empat sampai lima kali per menit.
• VIVAnews

Tangkal Stres dengan Air

VIVAnews - Ada satu cara menangkal stres dan penuaan yang menyenangkan karena mampu membuat tubuh lebih santai, sehat, serta cantik yaitu spa. Perawatan yang terkenal sejak jaman Mesir kuno ini menggunakan kombinasi terapi air atau hidroterapi, dan pijat.

Tujuannya adalah untuk relaksasi, rejuvenasi atau peremajaan tubuh, revitalisasi atau peningkatan kerja organ tubuh, dan regenerasi sel tubuh. Perpaduan dengan aroma terapi juga dapat dengan mudah melawan stres.

Melalui sentuhan dan pijatan terapi, dapat mengalir energi positif sehingga seseorang yang melakukan spa merasa rileks. Menurut Dr. Prescott, peneliti dari The National Institute of Health, kekurangan sentuhan, kontak tubuh, dan gerakan merupakan penyebab terjadinya gangguan emosional termasuk depresi, hiperaktif, kelainan seksual, kekerasan, dan agresifitas.

Pijat dapat mengeluarkan zat-zat yang merangsang perubahan mood dan kesehatan oleh tubuh. Hal itu dapat meningkatkan dopamin dan serotonin, serta mengurangi hormon stres, kartisol dan adrenalin.

Spa identik dengan penggunaan air sebagai media pengobatan. Menurut Dr. BRA Mooryati Soedibyo, Ketua Umum Asosiasi Spa Indonesia, air sangat berguna untuk menghilangkan stres dan meregangkan otot.

"Air memiliki daya apung sehingga anggota tubuh yang sulit digerakan di darat akan lebih mudah digerakan di dalam air. Karenanya, latihan normalisasi otot sering dilakukan di dalam air," kata Mooryati dalam acara Peran Spa dari Segi Anti Aging, beberapa waktu lalu.

Menurutnya, air dapat memberikan pijatan yang konsisten. Sebenarnya ada lima fungsi vital air bagi tubuh, yaitu:

1. Menjaga kelembaban.
Bila organ di dalam tubuh kekurangan air, makan orang tersebut akan mengempis karena kehilangan kelembaban.

2. Mempertahankan komposisi darah dan getah bening.
Bila tubuh kekuragan cairan maka tubuh akan menyedot kandungan air pada darah dan getah bening sehingga kekentalannya bertambah. Hal ini mengakibatkan darah sulit untuk mengalir.

3. Mengatur suhu tubuh.
Bila tubuh kekurangan air, maka suhu tubuh meningkat.

4. Membuang racun dalam tubuh

5. Mengatur struktur dan fungsi kulit.

Dampaknya melakukan spa dengan berendam di air juga langsung pada aliran darah. "Aliran air yang deras dan berputar-putar merupakan pijatan yang dapat memperbaiki sirkulasi darah," kata Mooryati.
• VIVAnews

Mengapa Nafsu Makan Meningkat Saat Stres

VIVAnews - Stres dan ngemil tampak sejoli yang tidak terpisahkan. Saat stres, kecenderungan menginginkan kue-kue kecil manis masuk memenuhi mulut akan lebih besar. Menurut sebuah penelitian, kebiasaan mengunyah saat stres atau sering disebut dengan comfort eating dipicu hormon stres.

Seperti dilansir dari Daily Mail, memakan makanan manis dan berlemak telah lama dianggap berhubungan dengan stres atau kecemasan. Sekitar 2/5 orang diyakini makan berlebihan dalam keadaan tertekan.

Peneliti asal Amerika Serikat telah mengklaim bahwa hormon stres ghrelin adalah biang keladinya.

Pada penelitian yang dilakukan oleh para peneliti dari Universitas Texas terhadap tikus, mereka menemukan bahwa tingkatan hormon ghrelin terpengaruh oleh stres yang mengakibatkan meningkatnya nafsu makan tikus.

Penelitian yang diterbitkan pada the Journal of Clinical Investigation ini menemukan bahwa tingkatan hormon ghrelin terpengaruh atas situasi stres apapun yang membuat makanan terlihat lebih menarik. "Banyak orang ketika stres beralih ke makanan berkalori tinggi sebagai comfort foods," ujar Dr Jeffrey Zigman, penulis penelitian.

Ia juga menambahkan bahwa penelitian ini dapat menjadi langkah awal bagi pengembangan obat untuk mengekang prilaku yang berpotensi merugikan. Karena biasanya orang stres sering mengonsumsi makanan manis
dan berlemak yang dapat membuat berat badan mereka naik secara signifikan.

Stres telah dikalim sebagai penyabab memburuknya epidemi obesitas. Mantan Wakil Perdana Menteri Inggris John Prescott dan Lady Diana termasuk korban comfort eating. Keduanya dikabarkan menderita bulimia.
• VIVAnews

Minuman Tepat Pasca Olahraga

VIVAnews - Lelah sehabis berolahraga? Biasanya Anda akan meminum minuman isotonik atau air mineral biasa untuk mengembalikan cairan yang hilang. Namun, tahukah Anda minuman yang paling ampuh untuk
mengembalikan kondisi pasca olahraga?

Menurut penelitian yang dilakukan oleh Universitas Texas, Amerika Serikat, susu coklat adalah minuman pasca olahraga yang ideal. "Atlet profesional atau amatir menikmati manfaat pemulihan fisik ketika meminum susu coklat rendah lemak setelah melakukan latihan berat," ujar Dr. John Ivy, pemimpin penelitian, dikutip dari Daily Mail.

Hal ini karena susu coklat memberikan komposisi tubuh yang lebih baik, dengan komposisi otot lebih banyak dan lemak lebih sedikit. Dengan berolahraga, bentuk tubuh yang didapatkan akan lebih baik daripada orang yang hanya meminum minuman olahraga yang hanya mengandung karbohidrat.

Dokter Ivy dan timnya membandingkan efek pemulihan dari meminum susu coklat rendah lemak setelah olah raga dengan efek dari minum minuman karbohidrat dengan bahan yang sama dan bebas kalori.

Mereka juga melakukan survei terhadap 10 atlet sepeda. Para atlet diminta untuk bersepeda selama 90 menit dengan intensitas sedang dan 10 menit dengan intensitas tinggi.

Para peneliti menemukan bahwa atlet yang mengonsumsi susu coklat rendah lemak lebih kuat dan mengayuh sepeda lebih cepat. Hal itu dibandingkan mereka yang mengonsumsi minuman olahraga bebas kalori.

Tim peneliti juga menguji 32 pesepeda amatir pria dan wanita. Mereka diminta bersepeda lima kali putaran dalam seminggu. Hasilnya, peminum susu coklat memiliki 2 kali lebih banyak pengambilan oksigen dibandingkan dengan yang lain.

Pengambilan oksigen adalah salah satu indikator daya tahan seorang atlet untuk melakukan olahraga. Tubuh mereka pun lebih berotot dan lemak yang hilang juga lebih banyak.

"Kami belum mengetahui persis mekanisme yang menyebabkan susu coklat rendah lemak memberikan lebih banyak keuntungan dibandingkan minuman olahraga," kata Dr. John.

Ia menambahkan, ada sesuatu dalam campuran protein dan karbohidrat yang terjadi secara alamiah, sehingga memiliki manfaat signifikan. Tiga menit pemulihan setelah berolahraga sama pentingnya dengan suplemen nutrisi. (eh)
• VIVAnews

Wajib Dilindungi dari Sinar Matahari

VIVAnews - Anda pasti sudah tahu kalau 'wajib' hukumnya mengenakan krim pelindung kulit yang mengandung sun protection formula (SPF) saat berjemur di pantai. Tetapi, mungkin Anda melewatkan beberapa bagian tubuh yang juga harus dilindungi.

Seperti dilansir dari bettyconfidential.com, dokter Sandra Lee, ahli kulit asal Amerika Serikat, membuat daftar bagian tubuh yang wajib dilindungi dari sinar matahari. Ketahui enam bagian tubuh tersebut, agar Anda terhindar dari kulit terbakar dan mengurangi risiko kanker kulit.

1. Kaki
Sudah mengenakan cat kuku cantik tetapi kaki justru terbakar matahari. Tentu tampilannya jadi kurang cantik. Belum lagi rasa perih yang timbul saat mengenakan sandal dan berjalan. Pastikan, sebelum bermain di pantai kenakan dulu krim pelindung matahari pada kaki, termasuk, sela-sela jari.

2. Telapak tangan
Anda juga harus mengenakan krim SPF pada telapak, bukan hanya punggung tangan. Hal ini untuk mencegah permukaan kulit yang kasar karena sinar sengatan sinar matahari. Keringat di telapak tangan biasanya lebih banyak, jadi pastikan Anda mengaplikasikan krim SPF secara berulang.

3. Telinga
Kulit telinga sangat sensitif dan tipis. Telinga atas juga bagian yang paling sering terkena matahari saat Anda keluar rumah. Anda bisa melindungi kulit telinga dari sengatan matahari dengan mengenakan topi atau mengaplikasikan krim SPF.

4. Leher dan dada
Kesehatan kulit leher dan belahan payudara seringkali diabaikan. Padahal, dua area tubuh tersebut juga harus dilindungi dari sengatan sinar matahari. Jika akan berjemur di pantai, pastikan dua area tersebut sudah dilindungi dengan krim SPF.

5. Bibir
Bibir memiliki tiga hingga lima lapisan, dan wajah hingga 16 lapisan. Jadi, kulit bibir sangat rapuh dan utuh perlindungan ekstra, terutama saat berjemur, termasuk setiap Anda keluar rumah. Kenakan lip balm, lipstik atau lip gloss yang mengandung SPF, bukan hanya agar kulit bibir tetap lembut, tetapi juga sehat.

6. Kulit kepala
Jangan lupakan kesehatan kulit kepala. Anda perlu melindunginya dengan mengenakan topi atau scarf. Itu karena, sinar matahari yang mengenai langsung kulit kepala, bisa memicu nyeri dan akan merasa sangat pusing. Jika tak dilindungi, bukan tidak mungkin kulit kepala Anda terasa perih dan gatal.
• VIVAnews

Mengapa Orang Kota Lebih Rentan Gangguan Jiwa

VIVAnews - Perkotaan menawarkan kehidupan segala kemudahan dan serba praktis. Tak mengherankan, kota bagai magnet yang menarik orang untuk datang dan tinggal di sana.

Namun pernahkah terpikir bahwa hidup di kota memicu munculnya gangguan jiwa yang lebih tinggi daripada tinggal di kota kecil atau pedesaan?

Menurut sebuah studi yang dilaporkan dalam jurnal Science Nature, masyarakat kota lebih rentan terhadap gangguan mental dibandingkan mereka yang tinggal di desa atau kota yang lebih kecil.

Seperti dilansir dari The Huffington Post, psikiater Andreas Mayer Lidenberg yang juga seorang kolabolator dari Institut Kesehatan Mental dan Fakultas Kedokteran Universitas Heidelberg, Jerman telah meneliti 32 responden dari kota besar, kota kecil, dan desa. Dia meminta para responden untuk mengerjakan masalah aritmatika sulit, sembari meneliti kerja otak mereka.

Pada penelitiannya ditemukan bahwa otak responden yang tinggal di kota besar menunjukan aktivitas lebih besar dalam amigdala, yaitu bagian dari otak yang sangat aktif pada orang dengan kecemasan berlebih.

Dia juga menemukan bahwa mereka yang dibesarkan di sebuah kota menunjukan aktivitas di perigenual anterior cingulate cortex (pACC), sebuah bagian otak yang terlibat dalam beberapa penelitian tentang schizophrenia. Schizophrenia adalah kelainan otak yang berakibat otak tidak berfungsi dengan benar.

Hasil studi awal mendorongnya untuk melakukan studi lebih lanjut, kali ini dengan isyarat visual dari ilmuwan yang mengerutkan kening pada mereka ketika mereka menyelesaikan masalah aritmatika. Sekali lagi, mereka menemukan respon stres yang lebih besar dibandingkan mereka yang tinggal jauh dari kota.

Menurutnya, bahkan gen terkuat yang terkait dengan schizophrenia pun hanya meningkatkan 20 persen resiko gangguan. Akan tetapi, penyakit ini dua kali lebih beresiko pada orang yang tinggal di kota. Semakin besar sebuah kota, semakin tinggi resiko.

Namun, jumlah responden yang terlalu kecil tidak dapat mewakili sebuah kesimpulan yang menyakinkan. Karenanya, tim peneliti berencana untuk melakukan penelitian serupa dalam populasi masyarakat yang lebih besar. Hal ini dilakukan untuk memetakan hubungan antara isolasi sosial dengan penyakit mental.

Sementara itu, para peneliti telah lama mencari hubungan antara penyakit mental dengan kekisruhan kehidupan kota. Tekahan hidup di kota pun terbukti kuat dapat mengakibatkan gangguan mental pada masyarakat yang tinggal di dalamnya.
• VIVAnews

Lemak Terbaik Bagi Tubuh

VIVAnews - Lemak selalu dianggap 'musuh' bagi yang sedang menjalankan program diet. Tetapi faktanya, Anda tak bisa hidup tanpa lemak.

Itu karena bersama dengan protein dan karbohidrat, lemak merupakan sumber energi. Memang, ada jenis lemak yang konsumsinya harus dibatasi karena bisa meningkatkan risiko penyakit jantung. Untuk itu, penting mengetahui tiga kategori lemak tubuh, seperti dilansir dari Healthmeup.com.

1. Lemak Jenuh
Lemak jenuh bisa dibilang lemak yang tak terlalu buruk. Daging adalah sumber utama lemak jenuh, yang juga ditemukan pada produk susu. Terlalu banyak kadar lemak jenuh dalam tubuh, bisa memicu terjadinya penyempitan pembuluh darah, meningkatkan tekanan darah dan kadar kolesterol jahat.

2. Lemak tak jenuh
Lemak tak jenuh merupakan lemak terbaik bagi tubuh, dan wajib Anda konsumsi. Lemak tak jenuh ini secara umum, dibagi dalam dua kategori, yaitu monounsaturated dan polyunsaturated.

Ikan, minyak jagung, minyak zaitun, biji wijen dan hazelnut adalah bahan pangan yang mengandung lemak tak jenuh yang tinggi. Sedangkan ikan berlemak, seperti salmon, trout, mackerel, tuna, dan sarden kaya akan asam lemak omega-3.

Lemak tersebut tidak seperti jenis lemak yang terdapat pada daging. Selalu sertakan ikan, pada menu makanan Anda. Itu karena asam lemak omega-3 bisa menurunkan tekanan darah, kolesterol jahat dan juga memperlambat pertumbuhan plak di arteri dan peradangan di seluruh tubuh tubuh.

3. Lemak sintetis
Ini adalah jenis lemak yang harus dihindari, yang juga sering disebut trans fat. Merupakan hasil proses hidrogenasi minyak sayur. Mengonsumsinya secara berlebihan bisa meningkatkan kolesterol jahat dan menurunkan kolesterol baik dalam darah. Sehingga, meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular. (eh)
• VIVAnews

Vitamin B kompleks dan Faktor Anti Stres

Dikaitkan dengan vitamin B kompleks, zat ini adalah bahan seperti vitamin yang bertindak melindungi pengaruh dari berbagai penyebe stress. Dalam tes klinis yang dilakukan pada tikus yang diberi obat-obatan penangkal stress (seperti aspirin dan kortison) menunjukan reaksi berlawanan yang tidak dapat disembuhkan melalui penggunaan nutrisi-nutrisi tertentu. Namun jika makanan yang diberikan mengandung factor anti stres atau penangkal stress, tikus tersebut dapat terlindungi . penelitian menunjukan bahwa orang yang menderita suatu penyakit dapat mengambil keuntungan dengan memasukkan makanan yang mengandung zat ini sebanyak mungkin ke dalam program diet mereka.
Faktor anti stress dapat ditemukan pada sayuran yang berdaun hijau, beberapa jenis ragi, tepung kacang kedelai (yang minyaknya belum diambil) dan benih gandum.

PABA (asam Para-aminobenzoid) dan Manfaatnya

Bagian dari vitamin B kompleks ini penting untuk kesehatan usus, metabolism yang efektif, dan susunan jaringan darah yang sempurna. PABA dapat membantu kesehatan kulit dan menunda munculnya keriput, dan telah dikenal sebagai alat untuk menimbulkan warna natural pada rambut. Selain itu juga digunakan sebagai obat salep yang berguna untuk melindungi kulit darisinar matahari.
Gejala kekurangan PABA mencakup kelelahan, penyakit pencernaan, sakit kepala, gelisah, depresi dan sembelit. Kekurangan PABA juga dapat mengakibatkan aksema dan tumbuhnya uban.
Seperti vitamin B kompleks lainnya, PABA juga diperoleh pada ragi, sayuran berdaun hijau, sirup, kulit beras, benih gandum, padi-padian dan yogurt.